Jojo Mundur Usai Kena Infeksi Dalam Darah, Ini 2 Harapan Tunggal Putra Indonesia di Badminton Asia Championships 2023

Jonatan Christie terpaksa mundur dari ajang Badminton Asia Championships (BAC) 2023 lantaran isu kesehatan. Ia dikabarkan mengalami masalah infeksi dalam darah.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 26 Apr 2023, 15:01 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berusaha mengembalikan kok ke arah rekan senegaranya Chico Aura Dwi Wardoyo dalam final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023). Jonatan Christie untuk pertama kalinya menjuarai turnamen bulu tangkis berlevel BWF Super 500 menyusul kemenangan pada ajang Indonesia Masters 2023. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Jonatan Christie terpaksa mundur dari ajang Badminton Asia Championships (BAC) 2023 lantaran isu kesehatan. Ia dikabarkan mengalami masalah infeksi dalam darah.

Hal ini diungkap oleh PBSI via akun medis sosial Twitter mereka, di mana Jojo (nama panggilan akrab Jonatan Christie) sempat menjalani latihan di practice court dengan kondisi baik.

"Tapi sorenya Jonatan tiba-tiba muntah di kamarnya. Lalu kami konsultasi dengan dokter PBSI dan akhirnya dibawa ke rumah sakit," tulis pernyataan Irwansyah, Pelatih Tunggal Putra di akun PBSI.

Dia mejelaskan, "Setelah dilakukan pengambilan darah dan diinfus, hasil pemeriksaan darah terdapat infeksi di dalam darahnya."

Berdasarkan hal tersebut, pihak PBSI pun memutuskan untuk mundur dari kompetisi yang seharusnya Jojo berhadapan melawan Shi Yu Qi dari China pada babak pertama di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Rabu (26/4).

Kabar Jojo mundur dari laga Badminton Asia Championships 2023 membuat Indonesia harus kehilangan satu pemain di sektor tunggal putra.

Meski begitu, asa menjaga kemenangan di ajang tersebut belum usai. Pasalnya, masih ada dua pemain tunggal putra yang juga diunggulkan menjadi jawara.

Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Keduanya ada di kolom draw yang sama dan punya peluang bertemu di Semi Final jika selalu memenangi laga. Di sana, mereka harus berhadapan dengan unggulan lain seperti; Kunvalut Vitidsarn dari Thailand hingga Lee Zii Jia dari Malaysia.

 


Komentar Warganet Usai Jojo Mundur dari Badminton Asia Championships 2023

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berusaha mengembalikan kok ke arah rekan senegaranya Chico Aura Dwi Wardoyo dalam final ndonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023). Jonatan Christie atau Jojo menjuarai Indonesia Masters 2023 usai menang atas Chico Aura Dwi Wardoyo dengan skor 21-15 dan 21-13. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Kabar Jojo mundur dari laga Badminton Asia Championship 2023 karena ada infeksi dalam darah, langsung menuai reaksi dari warganet.

Mayoritas mereka berharap Jonatan dapat segera sembuh, pulih dari infeksi dalam darah, dan dapat kembali berlaga untuk Indonesia di laga dunia.

Berikut adalah komentar warganet, sebagaimana dirangkum tim Liputan6.com via media sosial Twitter, (Rabu 26/4/2023).

"Aaahh Jo semoga lekas pulih dan semoga bukan sesuatu yang serius… aminnnn 🙏🙏," tulis @BenedictaLL di Twitter.

"Ya Allah kok bisa😭😭😭😭😭 get well soon, jojo:(((," ujar @just_uptome di platform media sosial itu. Akun @yaaaprill berkata, "Adaa aja cobaannya, get well very soon ya jo!❤"

Sedangkan akun @lintanglangit15 mencuitkan, "Jojo ya Allah😭 cepet sembuh ya. Semoga atlet lain aman semua deh."

"Kaget banget jo, lekas membaik yaaaa," kata @terlalupirau di Twitter, dan "semoga gak parah dan cepet sembuh joo!" cuit @dmyshare.

"Semoga cepet sembuh dan semoga atlet-atlet lainnya tetap sehat, aamiin 🤲," kata @awangabut di platform media sosial milik Elon Musk itu.


Jadwal Badminton Asia Championships 2023

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie tersenyum saat berpose dengan trofi Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023). Jonatan Christie atau Jojo menjuarai Indonesia Masters 2023 usai menang atas Chico Aura Dwi Wardoyo dengan skor 21-15 dan 21-13. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Diketahui, wakil Indonesia melanjutkan perjuangan pada Badminton Asia Championships 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (26/4/2023).

Sebanyak 15 pejuang Merah Putih turun melakoni putaran pertama, setelah tiga ganda campuran terjun terlebih dahulu.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sukses melewati lawan masing-masing. Kredit lebih patut diberikan untuk Dejan/Gloria yang mampu menaklukkan unggulan enam Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping asal China. 

Sayang langkah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati tehenti karena mengalami cedera, Rehan tidak bisa lanjut bertanding akibat gangguan di otot perut dan pinggang.

"Rehan otot antara perut dan pinggangnya tertarik dua hari sebelum keberangkatan. Sejak tiba di sini sudah diterapi dan coba diobati, tapi memang belum sembuh," kata pelatih ganda campuran Amon Sunaryo.

Salah satu sosok yang beraksi hari ini adalah tunggal putra Jonatan Christie. Berstatus unggulan pertama, Jojo langsung dihadapkan melawan Shi Yu Qi yang kembali menemukan performa terbaiknya.

Turut beraksi kuartet ganda putra. Di sektor inilah harapan terbesar Indonesia meraih gelar. Terbukti, ganda putra mempersembahkan satu-satunya titel bagi Merah Putih di edisi terakhir Kejuaraan Bulu Tangkis Asia. Adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang menempati podium tertinggi pada 2022.

Infografis Jatuh Bangun Badminton Indonesia di Asian Games. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya