Jelang Puncak Arus Balik Gelombang Kedua, Pelabuhan Bakauheni-Merak Sepi

Jelang arus balik Lebaran Idul Fitri 2023 di akhir pekan, trafik penyebrangan dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak mengalami penurunan signifikan.

oleh Yandhi Deslatama diperbarui 29 Apr 2023, 10:00 WIB
Jelang arus balik Lebaran Idul Fitri 2023 di akhir pekan, trafik penyebrangan dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak mengalami penurunan signifikan. Berdasarkan data dari PT ASDP Indonesia Ferry yang dirangkum sejak Kamis, 27 April 2023 pukul 08.00 wib, hingga Jumat, 28 April 2023, pukul 08.00 wib, tercatat ada 39 kapal yang beroperasi, menurun jika dibandingkan tahun lalu, sebanyak 44 kapal. (Dok. ASDP)

 

Liputan6.com, Jakarta Trafik penyebrangan dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak mengalami penurunan signifikan jelang puncak arus balik Lebaran Idul Fitri 2023 di akhir pekan.

Berdasarkan data dari PT ASDP Indonesia Ferry yang dirangkum sejak Kamis, 27 April 2023 pukul 08.00 wib, hingga Jumat, 28 April 2023, pukul 08.00 wib, tercatat ada 39 kapal yang beroperasi, menurun jika dibandingkan tahun lalu, sebanyak 44 kapal.

Penumpang pejalan kaki pada 2022 lalu di periode yang sama, berjumlah 12.421 orang, namun saat ini hanya ada 8.927 orang atau turun 28 persen. Selanjutnya penumpang di dalam kendaraan pada tahun lalu sebesar 147.722 orang, namun tahun ini turun 41 persen menjadi 87.072 orang.

Begitupun kendaraan roda dua, pada periode 2022 ada 18.071 unit, sedangkan 2023 ini hanya 7.609 unit atau turun 58 persen. Selanjutnya mobil kecil atau pribadi pada 2022 ada 19.251 unit, untuk 2023 ini turun 40 persen menjadi 11.613 unit saja.

Penurunan juga terjadi untuk bus, saat 2022 lalu ada 538 unit yang menyebrangi Selat Sunda, namun saat ini hanya ada 434 unit atau turun 19 persen.

Berbanding terbalik untuk angkutan pick up yang mengalami kenaikan 13 persen, jika periode yang sama tahun 2022 ada 501 unit, saat ini ada 567 unit. Begitupun angkutan truk, tahun lalu ada 584 unit, saat ini naik 129 persen menjadi 1.338 unit.

Menurunnya jumlah pemudik saat arus balik dari Sumatera ke Pulau Jawa harus di antisipasi saat mereka datang bersamaan pada akhir pekan ini.

"Beberapa hari terakhir ini trennya landai, namun harus diantisipasi pemudik yang menunggu untuk kembali hingga akhir pekan ini. Kita harus tetap dapat melayani, dan saya lihat jika terjadi lonjakan, kita sudah siap," ujar Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan (Menhub), di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Jumat (28/04/2023).

 

 


Lintasan penyebrangan Pelabuhan Merak-Bakauheni

Persiapan Penyelenggaraan Angkutan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 pada Lintas Penyeberangan Merak-Bakauheni, di Terminal Eksekutif Sosoro-Merak pada Rabu (7/12)/Istimewa.

Penurunan juga terjadi di lintasan penyebrangan Pelabuhan Merak-Bakauheni dalam 24 jam terakhir, Kamis-Jumat, 27-28 April 2023. Total penumpang mencapai 49.737 orang atau turun 20 lersen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 61.981 orang. Kendaraan tercatat 9.548 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera atau turun 14 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 11.119 unit.

Kemudian secara keseluruhan, pemesanan tiket secara online mengalami kenaikan signifikan jika dibandingkan tahun lalu yang hanya 25 persen, saat ini sudah mencapai 95 persen.

"ASDP mengantisipasi trafik arus balik yang akan terdistribusi merata hingga akhir pekan ini. ASDP juga memperkirakan akan terjadi lonjakan arus mudik kedua pada H+6 dan H+7 Lebaran atau 29-30 April 2023,menyusul adanya himbauan pemerintah untuk perpanjangan masa cuti," ujar Ira Puspadewi, Dirut PT ASDP Indonesia Fery, Jumat (28/04/2023).


111 Ribu Orang Kembali ke Jawa dari Sumatera Lewat Pelabuhan Bakauheni pada 26 April 2023

Hampir setengah juta orang telah menyebrang dari Pelabuhan Merak, menuju Pelabuhan Bakauheni untuk mudik

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) telah menyeberangkan 111.875 orang dari Pelabuhan Bakauheni menuju Pelabuhan Merak dari 26 April hingga 27 April 2023. Jumlah tersebut turun 21 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu yakni sebanyak 142.377 orang.

Berdasarkan data Posko Bakauheni, ratusan ribu penumpang tersebut dilayani dengan menggunakan 37 unit kapal.

Corporate Secretary ASDP Indonesia Ferry Shelvy Arifin menjelaskan, realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberangi mencapai 11.034 unit atau turun 3 persen dibandingkan tahun lalu.

Sedangkan kendaraan roda empat mencapai 13.518 unit atau turun 28 persen. Untuk truk logistik yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa mencapai 1.069 uni atau naik 54 persen.

"Total seluruh kendaraan tercatat 26.089 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H+3 tercatat 788.004 orang naik 4 persen dibandingkan tahun lalu," ujar Shelvy Kamis (27/4/2023).

Sementara itu, dari data Posko Merak pada periode yang sama realisasi total penumpang mencapai 50.925 orang atau turun 9 persen.

Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang 1.697 unit, kendaraan roda empat mencapai 6.356 unit. Serta truk logistik yang telah menyebrang dari Jawa ke Sumatera mencapai 963 unit.

"Total seluruh kendaraan tercatat 9.473 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H+3 atau turun 10 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 10.517 unit," terang dia.

Lebih lanjut, total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H+3 tercatat 1.111.064 orang dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 250.473 unit.

Reporter: Siti Ayu Rachma

Sumber: Merdeka.com 


H+4 Lebaran 2023, Pelabuhan Bakauheni Mulai Sepi Penumpang

Suasana arus mudik di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Kamis (20/4/2023).

Suasana pergerakan penumpang di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, pada pagi hari menjelang siang nampak sepi dari pemudik arus balik yang hendak menyeberang menuju Pelabuhan Merak, Banten, pada H+4 Lebaran 2023, Kamis.

Dikutip dari Antara, Kamis (27/4/2023), berdasarkan pantauan di Pelabuhan Bakauheni pada Kamis pagi (27/04) pukul 07.00 WIB hingga 10.30 WIB, para penumpang terpantau sepi, baik di area terminal maupun di kawasan Pelabuhan Bakauheni.

Berdasarkan data 24 jam dari Posko Pelabuhan Bakauheni, Lampung, menunjukkan jumlah penumpang kendaraan roda dua sebanyak 11.034 unit, jumlah itu sedikit menurun dari hari sebelumnya yakni sejumlah 11.688 unit. Begitu pula dengan kendaraan roda empat 13.518 unit, serta bus 468 unit, dan kendaraan besar 1.069 unit.

Terkait data tersebut, General Manager PT ASDP cabang Bakauheni Rudi Sunarko mengatakan bahwa jumlah penumpang yang melakukan penyeberangan melalui Pelabuhan Bakauheni pada hari ini sedikit menurun dibandingkan hari kemarin.

Rudi Sunarko mengimbau kepada pengguna jasa penyeberangan agar dapat membeli tiket Ferizy dari jauh hari.

"Jadi kami mengimbau untuk calon pemudik dari Pulau Jawa ke Sumatera dan sebaliknya yang akan menggunakan jasa penyeberangan ASDP untuk membeli tiket dari jauh hari," ujar Rudi.

  

Infografis Prediksi Pergerakan 123 Juta Orang Saat Musim Mudik Lebaran 2023. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya