Liputan6.com, Jakarta - Korlantas Polri telah melakukan penutupan atau pemberhentian rekayasa lalu lintas one way dari Kilometer 414 (GT Kalikangkung) sampai dengan Kilometer 72 (Cikampek) pada Senin (1/5/2023) malam. Sebelumnya, kebijakan one way pada arus balik lebaran 2023 sudah diberlakukan sejak 29 April 2023.
Mulanya, kebijakan one way direncanakan berakhir pada 30 April 2023. Namun, volume kendaraan yang masih tinggi membuat kebijakan tersebut diperpanjang hingga 1 Mei 2023 pukul 24.00 WIB.
Advertisement
"Rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 (GT Kalikangkung) sampai dengan Km 72 (Cikampek) di hari ke delapan arus balik yang dijadwalkan selesai pada pukul 24.00 WIB hari ini (1 Mei 2023)," kata Kakorlantas Firman Shantyabudi dalam keterangannya, Senin (1/5/2023).
Kendati demikian, Korlantas Polri masih tetap memberlakukan kebijakan contraflow di Kilometer 70 sampai Kilometer 47 di 2 lajur Tol Citatama.
"Untuk rekayasa Contraflow 2 lajur dr km 70 gerbang Tol Cikatama sd km 47 Tol Japek tetap dilanjutkan," pungkasnya.
One Way Puncak Arus Balik Gelombang 2 Diperpanjang hingga Senin 1 Mei 2023 Pukul 24.00
Sebelumnya, Korlantas Polri telah menerapkan rekayasa lalu lintas berupa one way atau satu arah dari Km 414 Kalikangkung hingga Km 72 Cikampek dilanjutkan contra flow 2 lajur dari Km 72 Jakarta-Cikampek (Japek) sampai dengan Km 47 pada puncak arus balik gelombang dua Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah, Minggu (30/4/2023).
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Santyabudi melaporkan, saat ini masih terjadi peningkatan arus lalu lintas di ruas Tol Trans Jawa dari arah timur menuju Jakarta. Karena itu, waktu pelaksanaan rekayasa lalu lintas one way dari Kalikangkung hingga Cikampek diperpanjang.
"One way arus balik yang dijadwalkan selesai pada pukul 24.00 WIB hari ini (30 April 2023), masih akan terus dilanjutkan. Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way diperkirakan akan berakhir pada Senin, 1 Mei 2023 pukul 24.00 WIB," ujar Firman dalam keterangan tertulis, Minggu malam.
Advertisement