Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Timor Leste pada laga lanjutan Grup A cabang sepak bola SEA Games 2023. Berikut susunan pemainnya.
Laga Timnas Indonesia U-22 kontra Timor Leste akan dimainkan di Stadion Olympic, Phnom Penh, pada Minggu (7/5/2023) pukul 16:00 WIB. Pada laga nanti, dilakukan pelatih Indra Sjafri mengubah susunan starter.
Advertisement
Indra Sjafrie memainkan Muhammad Adi Satryo, Ilham Rio Fahmi, Komang Teguh, dan Ananda Raehan sejak awal laga untuk meladeni Timor Leste. Mereka menggantikan Amiruddin Bagas Kaffa, Ernando Ari Sutaryadi, Muhammad Ferarri, dan Muhammad Taufany Muslihuddin.
Sementara itu, Marselino Ferdinan kembali diandalkan di lini tengah. Begitu juga Witan Sulaiman yang main sejak menit pertama untuk menompang serangan.
Di lini belakang, Rizky Ridho masih menjadi andalan sekaligus menjadi kapten tim. Di bawah mistar ada Muhammad Adisatryo.
Tiket Semifinal
Timnas Indonesia U-22 saat ini memimpin klasemen sementara Grup A cabang sepak bola SEA Games 2023. Rizky Ridho sudah mengantongi enam poin hasil kemenangan 3-0 atas Filipina dan 5-0 melawan Myanmar.
Kemenangan atas Timor Leste akan membawa Indonesia melangkah ke semifinal. Pada laga terakhir, skuad racikan Indra Sjafri akan menghadapi Kamboja.
Advertisement
Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-22: 1 Muhammad Adisatryo; 3 Ilham Rio Fahmi, 5 Rizky Ridho, 4 Komang Teguh Trisnanda, 12 Pratama Arhan; 7 Marselino Ferdinan, 6 Ananda Raehan, 19 Alfeandra Dewangga; 14 Fajar Fathur Rahman, 9 Ramadhan Sananta, 8 Witan Sulaeman
Timor Leste: 11 Georgino Da Silva, 6 Jhon Frith Oliveira, 3 Orceilo Da Silva, 4 Anizo Correia, 5 Cristevao Fernandes, 10 Mouzinho De Lima, 11 Zenivio Mota, 15 Olagar Xavier, 15 Joao Halle, 17 Luis Figo, 20 Ricardo Bianco