Mau Liburan Ke Jepang? Jangan Lewatkan 7 Tempat Wisata Seru Ini

Jepang memang jadi salah satu negara yang menarik untuk dikunjungi. Apalagi, Jepang juga memiliki banyak tempat wisata seru, termasuk onsen, laut, bahkan kuil.

oleh Mega Dwi Anggraeni diperbarui 09 Mei 2023, 12:00 WIB
Jepang mengumumkan dimulainya musim bunga sakura di Tokyo pada 14 Maret, 10 hari lebih awal dari biasanya, dan rekor mekarnya bunga sakura lebih awal yang hanya pernah terjadi dua kali sebelumnya. (Photo by Richard A. Brooks / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Berencana liburan ke Jepang tapi belum tahu mau ke mana? Jangan khawatir, ada cukup banyak kok pilihan tempat wisata di Negeri Sakura.

Jepang memang jadi salah satu negara yang menarik untuk dikunjungi. Apalagi, Jepang juga memiliki banyak tempat wisata seru, termasuk onsen, laut,  bahkan kuil. 

Selain tempat wisata, Jepang juga menawarkan banyak kuliner yang menggoda. Mulai dari berbagai macam roti, sushi, mochi, mi, dan lainnya. Bahkan, biasanya banyak festival seru di Jepang.

Yang perlu diingat adalah, sebelum memutuskan untuk melakukan perjalanan ke Jepang, pastikan dulu kota yang ingin kamu singgahi. Membuat itinerary juga akan memudahkan perjalananmu.

Nah, berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Jepang.

 


7 Rekomendasi Tempat Wisata di Jepang

Kyoto, Jepang. (Liputan6/Pixabay)

1. Tokyo

Ibu kota Jepang ini menawarkan banyak tempat wisata, seperti Menara Tokyo, Taman Ueno, Kuil Asakusa, dan istana Kekaisaran Tokyo.

2. Kyoto

Kyoto terkenal sebagai Kota Sejarah. Ada banyak kuil yang bisa dikunjungi seperti Kuil Kinkakuji, Kuil Fushimi Inari, dan Kuil Kiyomizu-dera.

3. Gunung Fuji

Salah satu kemegahan Jepang adalah Gunung Fuji. Ini merupakan tertinggi di Jepang dan salah satu tempat wisata yang paling terkenal di Jepang.

4. Osaka

Jika kamu ingin menikmati berbagai festival kebudayaan di Jepang sekaligus berwisata kuliner, pastikan untuk mengunjungi Osaka. Di sini, merupakan gudangnya kuliner populer Jepang, termasuk  takoyaki dan okonomiyaki.

Selain itu, Osaka juga memiliki tempat wisata seperti Kastil Osaka, Taman Universal Studios Japan, dan Kuil Shitennoji.

 


Selanjutnya

Blue Pond, sebuah kolam buatan di Hokkaido, Jepang dapat berubah warna sesuai dengan cuaca yang terjadi saat itu. (Foto: Amusingplanet.com)

5. Hokkaido

Jika ingin bermain ski, pastikan untuk ke Hokkaido. Pulau utara Jepang ini juga terkenal dengan keindahan alamnya seperti Danau Toya, Sapporo Snow Festival, dan Taman Nasional Shiretoko.

6. Hiroshima

Siapa yang tidak kenal dengan kota yang satu ini. Salah satu kota bersejarah pada saat Perang Dunia II ini juga memiliki banyak tempat wisata, termasuk Pulau Miyajima dan Taman Kenangan Perdamaian Hiroshima.

7. Okinawa

Ada banyak tempat wisata yang ditawarkan di Pulau Okinawa. Di sini, kamu bisa healing sekaligus menjelajahi tempat-tempat seru, termasuk Istana Shuri, Pantai Manza, Churaumi Aquarium, dan masih banyak lagi.

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya