Sudah Dimulai, Dapatkan Link Live Streaming Liga Spanyol Real Madrid vs Getafe di Vidio

Live streaming Real Madrid vs Getafe pada jornada ke-34 Liga Spanyol akan dimulai Minggu, 14 Mei 2023, mulai pukul 02:00 WIB dan bisa disaksikan lewat Vidio.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 14 Mei 2023, 02:00 WIB
Bek Getafe Fabrizio Angileri dan gelandang Real Madrid Eduardo Camavinga bersaing untuk menyundul bola pada pekan delapan La Liga musim 2022/2023 di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Minggu (9/10/2022) dini hari WIB. Catatan ini merupakan kelima kalinya sepanjang sejarah Real Madrid mentas di kasta tertinggi Liga Spanyol. (OSCAR DEL POZO CANAS / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid akan ditantang Getafe pada jornada ke-34 Liga Spanyol. Laga ini akan dimainkan di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (14/5/2023) pukul 02:00 WIB, dan bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.

Real Madrid tampil tidak konsisten musim ini di Liga Spanyol sehingga tercecer di urutan ketiga. Skuad racikan Carlo Ancelotti ini ditahan inbang Manchester City 1-1 pada leg pertama semifinal Liga Spanyol dan berusaha untuk meraih hasil lebih baik melawan Getafe.

Sementara Getafe belum berada dalam performa terbaik sehingga menghuni posisi 18. Kemenangan 1-0 atas Celta Vigo menjadi modal berharga bagi tim tamu untuk meladeni Los Blancos.

Namun, Real Madrid memiliki rekor bagus melawan Getafe. Raksasa Spanyol itu memenangkan 26 laga dari 36 pertandingan terakhir melawan Getafe. Sementara Getafe hanya memenangkan empat laga.

Dengan pasukan yang luar biasa, Real Madrid jelas merupakan tim yang lebih baik daripada Getafe. Los Blancis seharusnya dapat memenangkan pertandingan ini.

Dapatkan link live streaming Real Madrid vs Getafe pada halaman berikutnya.

 


Head to Head

Penyerang Real Madrid Rodrygo berebut bola dengan bek Getafe Djene Dakonam pada pekan delapan La Liga musim 2022/2023 di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Minggu (9/10/2022) dini hari WIB. Kemenangan itu mengukuhkan Los Blancos (julukan Real Madrid) yang tak terkalahkan dalam 8 pertandingan di Liga Spanyol 2022-2023. (AP Photo/Bernat Armangue)

08-10-2022, Getafe 0-1 Real Madrid

09-04-2022, Real Madrid 2-0 Getafe

02-01-2022, Getafe 1-0 Real Madrid

18-04-2021, Getafe 0-0 Real Madrid

09-02-2021, Real Madrid 2-0 Getafe

 

5 Pertandingan Terakhir Real Madrid:

26-04-2023, Girona 4-2 Real Madrid

29-04-2023, Real Madrid 4-2 Almeria

03-05-2023, Real Sociedad 2-0 Real Madrid

07-05-2023, Real Madrid 2-1 Osasuna

10-05-2023, Real Madrid 1-1 Manchester City

 

5 Pertandingan Terakhir Getafe:

16-04-2023, Getafe 0-0 Barcelona

23-04-2023, Mallorca 3-1 Getafe

27-04-2023, Getafe 1-2 Almería

30-04-2023, Espanyol 1-0 Getafe

04-05-2023, Getafe 1-0 Celta Vigo

 


Perkiraan Susunan Pemain

Real Madrid bukan cuma punya Karim Benzema sebagai pencetak gol ulung di musim 2022/2023. Los Blancos masih mempunyai Vinicius Junior yang mampu mengungguli torehan gol Karim Benzema di ajang Liga Champions musim ini. Total menghadapi 6 klub hingga leg pertama babak semifinal, Vinicius Junior telah mencetak 7 gol yang dilesakkan ke lima klub berbeda, hanya Chelsea yang terhindar dari amukan gol pemilik nonmor punggung 20 tersebut. Berikut 5 klub yang telah dibobolnya di ajang Liga Champions musim 2022/2023. (AP Photo/Manu Fernandez)

Real Madrid (4-3-3): Andrii Lunin; Lucas Vazquez, Eder Militao, David Alaba, Nacho; Luka Modric, Aurelien Tchouameni, Dani Ceballos; Vinicius Junior, Karim Benzema, Marco Asensio

Getafe (3-5-2): David Soria; Stefan Mitrovic, Djene Dakonam, Domingos Duarte; Juan Iglesias, Nemanja Maksimovic, Mauro Arambarri, Carles Alena, Damian Suarez; Borja Mayoral, Enes Unal


Link Live Streaming

Real Madrid vs Getafe akan tersaji pada jornada ke-34 Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (14/5/2023) pukul 02:00 WIB. (OSCAR DEL POZO CANAS / AFP)

Dapatkan link live streaming Real Madrid vs Getafe pada jornada ke-34 Liga Spanyol dengan klik tautan berikut ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya