Lebaran Depok Jilid 5, Warga Antusias Tangkap Ikan Tangan Kosong di Acara Ngubek Empang

Warga menangkap ikan dengan tangan kosong saat acara Ngubek Empang di kawasan Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Senin (15/5/2023). Kegiatan ini merupakan rangkaian Lebaran Depok Jilid 5. Lebaran Depok Jilid 5 tahun ini digelar pada tanggal 17-20 Mei 2023. Hal ini dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi budaya Betawi di wilayah Depok.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 15 Mei 2023, 12:35 WIB
Lebaran Depok Jilid 5, Warga Antusias Tangkap Ikan Tangan Kosong di Acara Ngubek Empang
Warga menangkap ikan dengan tangan kosong saat acara Ngubek Empang di kawasan Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Senin (15/5/2023). Kegiatan ini merupakan rangkaian Lebaran Depok Jilid 5. Lebaran Depok Jilid 5 tahun ini digelar pada tanggal 17-20 Mei 2023. Hal ini dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi budaya Betawi di wilayah Depok.
Warga menangkap ikan dengan tangan kosong saat acara Ngubek Empang di kawasan Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Senin (15/5/2023). Kegiatan ini merupakan rangkaian Lebaran Depok Jilid 5. (merdeka.com/Arie Basuki)
Lebaran Depok Jilid 5 tahun ini digelar pada tanggal 17-20 Mei 2023. Hal ini dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi budaya Betawi di wilayah Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)
Acara Ngubek Empang merupakan tradisi yang dilakukan oleh orang tua terdahulu tiga atau empat hari sebelum Lebaran. Ikan yang didapat tak lain untuk menu di Hari Lebaran. (merdeka.com/Arie Basuki)
Dalam kegiatan ini warga secara bersama-sama turun ke dalam empang untuk menangkap ikan dengan tangan kosong. Ikan yang ditangkap di antaranya seperti mujair. (merdeka.com/Arie Basuki)
Lebaran Depok kini telah menjadi agenda tahunan Pemerintah Kota Depok yang diinisiasi oleh KOOD. Pemerintah dan DPRD Kota Depok memandang perlu Lebaran Depok untuk digelar setiap tahunnya serta menjadi agenda rutin. (merdeka.com/Arie Basuki)
Lebaran Depok Jilid 5 tahun ini juga akan menampilkan tradisi Nyedengin Baju, Motong Kebo Andil, Pasar Pengabisan, dan Rantangan. (merdeka.com/Arie Basuki)
Pada 19 Mei akan ada Pasar Pengabisan yang bakal dihadiri oleh Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Kegiatannya diisi dengan Festival Berebut Dandang, sejumlah lomba, dan penampilan lainnya. (merdeka.com/Arie Basuki)
Tanggal 20 Mei menjadi puncak acara Lebaran Depok Jilid 5 dengan acara arak-arakan dari setiap kecamatan, Perangkat Daerah (PD), dan warga masyarakat. (merdeka.com/Arie Basuki)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya