Liputan6.com, Jakarta Ari Wibowo dan Inge Anugrah masih tinggal seatap, meski nasib rumah tangga mereka di ambang perceraian. Seperti diketahui, proses perceraian Ari Wibowo dan Inge Anugrah sedang bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Walaupun masih tinggal bersama, Ari Wibowo mengaku mengurus kebutuhannya tanpa bantuan Inge Anugrah. Bahkan, sudah lama ia menyiapkan sarapan pagi seorang diri.
Advertisement
"Sudah lama istri saya enggak bikinin sarapan buat saya. Biasanya saya masak sendiri atau pembantu saya yang masak," ujar Ari Wibowo di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (15/5/2023).
"Tapi enggak apa-apa. Sudah, saya enggak mau bahas itu. Saya kan sudah bilang terserah istri saya mau ngomong apa, silakan saja," sambung Ari.
Ari Wibowo Tak Memusingkan Komentar Orang
Ari juga tidak memusingkan komentar orang ihwal dirinya yang masih tinggal bersama dan seranjang dengan Inge. Diakui Ari, selama keputusan cerai belum ditetapkan, dirinya tetap bertanggung jawab untuk anak dan istri.
"Yang berubah hanya mungkin lagi sakit hati, lagi kesal, atau apa. Tanggung jawab saya masih seperti suami, masih sebagai kepala rumah tangga," katanya.
Advertisement
Ari Wibowo Sudah Siap Lepas Tanggung Jawab sebagai Suami
Ari baru akan melepas tanggung jawabnya sebagai suami jika perceraiannya dengan Inge Anugrah telah resmi ditetapkan.
"Nanti sudah selesai, dia mau sama siapa, mau ngapain, itu urusan masing-masing. Karena kita sudah bukan suami istri," imbuh Ari.
Ari Wibowo Menyayangkan Sikap Inge Anugrah
Pada kesempatan yang sama, Ari menyayangkan sikap Inge melontarkan pernyataan yang dinilainya tidak layak dikonsumsi publik. Ia tak menyangka pernyataan itu keluar dari mulut wanita yang selama 17 tahun menemani hidupnya.
"Banyak sekali hal-hal yang tidak layak dikatakan. Saya tidak bilang rumah tangga saya sempurna, tapi tidak berarti semua masalah internal harus di-publish," terang Ari Wibowo. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement