Liputan6.com, Jakarta - Semarak war tiket konser Coldplay di Jakarta baru saja dirasakan oleh para penggemar. Meski begitu, curhatan pilu terkait tiket konser tersebut pun turut bermunculan ke publik. Bukan hanya soal mereka yang gagal mendapatkan tiket tapi juga karena imbas dari pembelian tiket konser band asal Inggris tersebut.
Salah satu contohnya adalah curhat seorang adik yang uang tabungannya digunakan sang kakak membeli tiket konser Coldplay. Bukan hanya satu, kakaknya juga membeli tiket untuk pacarnya dengan uang tabungan tersebut.
Advertisement
Cerita sedih yang kemudian membuat darah warganet mendidih itu dibagikan melalui akun Twitter @tanyakanrl secara anonim. Warganet tersebut menyebutkan bahwa uang tabungan dengan nilai lebih dari Rp17 juta dipinjam oleh sang kakak.
Kakaknya menyebutkan bahwa uang tersebut akan digunakan untuk modal menikah. Warganet ini merupakan anak bungsu yang baru lulus dan belum genap setahun bekerja.
"Nabung mati-matian buat biaya berobat bapak, tapi akhirnya dipinjam sama kakak. Mama dan bapak udah setuju lho kak karena merasa bersalah belum bisa ngasih tambahan modal nikah buat kakak. Mereka ngorbanin uang tabunganku yang aku simpan buat tambah-tambah kebutuhan orang tua di rumah," tulis warganet terseut.
Ia kemudian mengatakan bahwa untuk mengumpulkan uang tersebut, dirinya harus hidup irit di kota besar. Hal itu ia lakukan demi orangtuanya.
"Tapi tiba-tiba kakak ketahuan beli tiket Coldplay buat kakak dan sang pacar ya? Kemarin kakak mohon-mohon sama mama buat cepat-cepat dikirim uang tabunganku buat bayar DP acara nikah, tapi uangku malah dipakai buat nonton konser ya kak," sambungnya.
Warganet Lain Ikut Mengecam
Ia kemudian hanya bisa berdoa agar sang kakak selalu sehat dan berharap agar nantinya bisa lebih peduli kepada orangtua. "Btw, keluarga kita udah nggak punya tabungan lagi ya kak. Semoga keadaan bapak segera membaik," pungkas warganet ini di akhir ceritanya.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi cuitan pada 18 Mei 2023 itu. Sebagian besar mengecam ulah kakaknya dan ada yang juga yang memberi saran pada pemilik akun tersebut.
"Salah satu kelakuan t*l*l fans Coldplay. Ya emang sih fanatisme atau fanatik terhadap sesuatu ini pasti bikin orang jadi t*l*l bin g*bl*k!" komentar seorang warganet.
"Semoga kakak lu nggak bisa enjoy the show, dan menyesal seumur hidupnya," tulis warganet lain.
"Saran untuk semua, jgn pernah ngaku dan nyebut punya tabungan nominal berapa. Kalian harus punya tabungan yg cuma diri kalian sendiri tau, soalnya sekarang yg bisa kita andelin ya diri kita sendiri. Semangat nder, next time kalo ortu nanya punya tabungan apa gak jwb gak,” komentar warganet lainnya.
Sampai berita ini ditulis, cuitan tersebut sudah dilihat lebih dari 1,2 juta kali dan mendapatkan lebih dari 1.580 komentar serta dicuit ulang sebanyak 1.730 kali lebih.
Advertisement
Hadiah Tiket Coldplay untuk Istri
Cerita berbeda dialami oleh seorang warganet dari Malaysia. Di tengah sengitnya kesempatan mengamankan tiket konser Coldplay untuk pertunjukan November 2023, seorang suami tidak melewatkan momen ini untuk memberi hadiah manis pada istrinya.
Melansir Says, Sabtu, 20 Mei 2023, perempuan beruntung itu adalah model, sekaligus desainer asal Malaysia, Sarah Mustafa. Baru-baru ini, ia turun ke Twitter-nya untuk membagikan apa yang diberikan suaminya untuknya sebagai hadiah Hari Ibu.
Setelah dikirimi pesan WhatsApp (WA) oleh suaminya, meminta Sarah memeriksa emailnya, influencer tersebut menemukan apa yang bisa dibilang sebagai "salah satu hadiah terbaik yang dapat Anda terima tahun ini sebagai orang Malaysia," yakni tiket ke konser Coldplay.
Menulis pesan manis di email, Ahmad Tarmizi, suami Sarah, mengungkap rasa terima kasih mendalam pada istrinya karena telah jadi ibu yang hebat. "Menjadi ibu sangat menantang, tapi kamu tidak pernah menyerah. Dengan banyak cinta, saya adalah Baba yang bangga hari ini dan kamu adalah supermom yang luar biasa bagi putri kita," tulisnya.
2 Tiket Konser Coldplay
"Menjadi seorang ibu tidaklah mudah, tapi melihatmu melakukannya terlihat sangat mudah," imbuh Ahmad. "Dengan sepenuh hati, aku berterima kasih dan menghargaimu karena telah jadi ibu yang luar biasa. Aku mengucapkan Selamat Hari Ibu, sayangku," tandasnya.
Mengikuti pesan manis tersebut, ia melampirkan dua e-tiket konser Coldplay di email tersebut. Melelehkan hati, banyak warganet menanggapi unggahan tersebut dengan pujian atas betapa manisnya Ahmad karena mendapatkan tiket Coldplay untuk istrinya, dan betapa beruntungnya Sarah.
Sementara itu, ada juga warganet yang bercanda dan bertanya pada Sarah di mana mereka bisa mendapatkan suami seperti Ahmad. Namun, komentar yang paling menarik perhatan datang dari seorang suami yang memuji pasangan itu atas kesuksesan mereka dan mampu memanjakan satu sama lain seperti ini.
"Sungguh berkah luar biasa untuk pasangan ini. Untuk semua istri di luar sana, selama suamimu berusaha membuatmu bahagia, tidak peduli seberapa besar atau kecil usahanya, ingatlah satu kata: Hargai. Kamu tidak akan pernah tahu seberapa besar dia berjuang untuk membuatmu bahagia," tulis pengguna tersebut.
Advertisement