Timnas Argentina Bakal Boyong Lionel Messi ke China, Lanjut ke Indonesia?

Timnas Argentina akan bertemu timnas Australia pada laga uji coba di China, 15 Juni 2023.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 22 Mei 2023, 16:30 WIB
Bintang Timnas Argentina, Lionel Messi berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Curacao dalam laga persahabatan internasional di Santiago del Estero, Rabu (29/3/2023) pagi WIB. Lionel Messi mencetak hattrick dalam laga ini. (AP Photo/Nicolas Aguilera)

Liputan6.com, Jakarta Timnas Argentina bakal menjalani laga persahabatan di benua Asia. Selain Indonesia, jawara Piala Dunia 2022 tersebut juga akan menyambangi Negeri Tirai Bambu, China. 

 

Jadwal uji coba ini telah diumumkan lewat akun Twitter resmi Albiceleste. Dalam unggahannya, tim Tango menuliskan pertandingan di China akan berlangsung 15 Juni dan di Indonesia 19 Juni 2023. 

Menurut keterangan Keduataan Besar Argentina untuk China seperti dilansir dari Reuters, Tim Tango akan membawa Lionel Messi ke China untuk kali pertama sejak 2017 lalu. Selama berada di Negeri Tirai Bambu, skuad Albiceleste rencananya akan bertemu timnas Australia di Worker's Stadium. 

Ini merupakan partai ulangan babak 16 besar Piala Dunia 2022 lalu. Saat itu, Argentina yang sempat menelan kekalahan di laga perdana babak penyisihan grup berhasil menang 2-1 atas Socceroos. 

Surat kabar Beijing Daily juga menyampaikan hal yang sama. Seperti dilansir dari Thebeijinger, kehadiran Messi pada lawatan Argentina 16 Juni nanti juga disebar Kedubes Argentina melalui Weibo  disertai dengan poster yang menampilkan lima pemain Tim Tango, termasuk Lionel Messi.  

Reuters menambahkan, ini bukan kali pertama Messi berkunjung ke China. Kunjungan timnas Argentina juga sekaligus menandai perjalanan ketujuh pemain berusia 35 tahun itu ke Negeri Tirai Bambu.

 


Bukan Kunjungan Pertama ke China

Kabar mengejutkan datang dari Liga Spanyol. Klub raksasa Barcelona melalui laman resminya mengumumkan tidak memperpanjang kontrak kerja sama dengan mega bintang Lionel Messi pada Jumat (6/8/2021) dini hari. (Foto: AFP/Pau Barrena)

Messi selalu mendapat sambutan hangat oleh publik China. Maklum, pemain yang dijuluki La Pulga itu punya banyak penggemar di sana. Dia pertama kali menginjakkan kaki di China pada tahun 2005. Sejak saat itu, dia berulang kali menyambangi Negeri Tira Bambu bersama timnas maupun klub.

Pada tahun 2010, Messi tampil saat Barcelona menang 3-0 dalam laga uji coba melawan Beijing Guoan. 

 


Rumor Kepindahan dari PSG

Sementara itu, kabar kejadiran Messi di China bergulir di tengah rumor kepindahannya dari PSG yang semakin santer. Salah satu orang dekat Messi kepada Reuters menyampaikan, kalau pemain yang dijuluki La Pulga itu telah menerima tawaran bombastis dari klub kaya raya Arab Saudi, Al Hilal. 

Hanya saja, menurut ayah sekaligus manajernya, Messi belum memberi keputusan apapun. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya