Liputan6.com, Makassar - Warga yang berada di sekitar Jalan Raya Baruga, Kelurahan Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar dihebohkan dengan insiden penyanderaan di dalam sebuah ruko pada Kamis (24/5/2023). Ironisnya penyanderaan itu dilakukan oleh ayah terhadap anaknya sendiri.
Kapolsek Manggala, Kompol Syamsuardi membenarkan ihwal kejadian tersebut. Menurut dia, pelaku penyanderaan adalah seorang ayah bernama Tahir dan korbannya adalah anaknya sendiri yang masih berusia 4 bulan.
Advertisement
"Orangtua atas nama Kadir. Yang disandera itu anaknya yang paling bungsu, umurnya kira-kira 4 bulang," kata Syamsuardi kepada wartawan, Kamis (24/5/2023).
Beruntung polisi beraksi dengan sigap menyelamatkan bayi berusia 4 bulan itu saat disandera oleh ayahnya sendiri. Pihak kepolisian sempat kewalahan lantaran pelaku mengunci pagar ruko dari dalam.
"Ada tiga anggota unit opsnal memanjat dan masuk dari lantai dua. Sebagian lagi tetap berusaha membujuk dari luar agar pelaku tidak melakukan hal-hal yang tidak diinginkan," terangnya.
Ketiga anggota Polsek Manggala yang berhasil masuk itu pun lalu bernegosiasi dengan pelaku. Saat pelaku lengah, bayi berusia 4 bulan itu lalu direbut dan pelaku dilumpuhkan.
"Sebagian membujuk dan memancing (untuk mengalihkan perhatian), lalu dengan sigap anggota lainnya berhasil merebut anaknya. Setelah itu anggota kami melumpuhkan pelaku sehingga dapat diamankan dan dibawa ke polsek," jelasnya.
Selain berhasil mengamankan pelaku, lanjut Syamsuardi, pihaknya juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti dalam insiden ayah sandera anak tersebut. Di antaranya adalah senjata tajam dan sebuah balok yang digunakan Tahir menyandera anaknya sendiri.
"Pelaku dan barang bukti kita amankan di Polsek untuk pemeriksaan lebih lanjut," dia memungkasi.