Liputan6.com, Jakarta UpBanx (Y Combinator) baru-baru ini merilis produk terbarunya, UpThinx, sebuah platform yang menggunakan kecerdasan buatan (artificial intelligence--AI) untuk mempermudah proses copywriting dan ideation bagi kreator, influencer, brand, agensi, freelancer, dan para profesional di sektor ekonomi kreatif.
Di era digital seperti saat ini, visibilitas daring (online visibility) menjadi krusial bagi brand dalam memasarkan produknya.
Advertisement
Agensi kreatif dan media sosial semakin menjamur, ditambah dengan pertumbuhan kreator individu di platform-platform seperti Instagram, YouTube, LinkedIn, dan TikTok yang terus meningkat.
Setiap pelaku ekonomi kreatif ini memiliki identitas khas, yang membedakan mereka dari kompetitornya. Melihat peluang ini, UpBanx sebagai platform untuk pelaku ekonomi kreatif meluncurkan UpThinx, sebuah alat bantu untuk menciptakan berbagai konten seperti caption Instagram, judul video YouTube, ide topik LinkedIn, outline blog, teks iklan Facebook, dan lainnya.
UpThinx menggunakan kecerdasan buatan untuk menghasilkan konten berkualitas tinggi dalam sekejap, dengan integrasi optimasi mesin pencari (SEO).
Cukup memasukkan panduan singkat seperti topik, detail produk, dan target audiens, UpThinx akan menghasilkan konten yang teroptimalkan dan terpersonalisasi.
Selain itu, platform ini memberikan sejumlah rekomendasi agar konten yang dihasilkan mudah dibaca, jelas, dan sesuai dengan tone dan gaya yang diinginkan.
Beragam Template
UpThinx menyediakan beragam template siap pakai untuk memenuhi kebutuhan konten pengguna. Mulai dari media sosial, blog, hingga email pemasaran, tersedia berbagai koleksi template yang sesuai dengan jenis konten dan platform yang diinginkan.
Beberapa keunggulan dari UpThinx antara lain:
- Menghasilkan konten berkualita yang sesuai dengan identitas brand, tone, dan gaya yang diinginkan, serta disesuaikan dengan target audiens.
- Meningkatkan efisiensi pekerjaan dengan solusi hemat biaya bagi kreator, influencer, brand, agensi, freelancer, dan para profesional di sektor ekonomi kreatif.
- Menghemat waktu para profesional di sektor ekonomi kreatif dalam pembuatan berbagai macam konten.
- Meningkatkan produktivitas para pelaku ekonomi kreatif secara signifikan dengan memudahkan proses pencarian ide dan memulai pembuatan konten.
Advertisement
AI untuk Kelayakan Kredit
Wafa Taftazani, Pendiri & CEO di UpBanx, menyebut bahwa UpBanx selama satu tahun terakhir telah menggunakan kecerdasan buatan untuk meningkatkan kelayakan kredit dalam ekonomi kreatif menggunakan data non-tradisional seperti pendapatan iklan dan metrik-metrik engagement. Pendekatan ini, kata Wafa, memungkinkan akses ke pendanaan untuk ribuan individu dan bisnis yang sebelumnya dianggap unbankable.
"Dengan UpThinx, UpBanx membawa misi ini selangkah lebih maju dengan menggunakan AI untuk meningkatkan produktivitas dan aksesibilitas dalam ekonomi kreatif, yang kami percaya akan menciptakan sebuah positive feedback loop yang akan memberdayakan sektor ini secara keseluruhan," ujar Wafa dalam rilis resmi perusahaan.
UpThinx akan terus mengembangkan jenis konten yang dapat diproduksi di platform mereka dan meningkatkan kualitasnya.
Pembaruan mendatang juga akan meliputi integrasi dengan tren analitik real-time untuk memastikan konten yang dihasilkan melalui UpThinx tetap relevan dan tepat waktu, serta memanfaatkan wawasan produktivitas dan efisiensi dari UpThinx untuk memudahkan akses pendanaan dari UpBanx.