Bukan Barcelona, Bakal Ada Kejutan Klub Favorit Baru yang Ingin Kontrak Lionel Messi

Lionel Messi disarankan juga untuk mengikuti jejak Ronaldo, yang jelas bisa menghasilkan uang yang sama jika pergi ke Arab Saudi

oleh AY Yustiawan diperbarui 02 Jun 2023, 19:00 WIB
Persaingan dua pemain terbaik di dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam mencetak berbagai rekor terus saja terjadi. Di Liga Champions musim 2022/2023 ini La Pulga yang sejak musim lalu membela PSG baru saja memperlebar jarak dengan CR-7 dalam hal membobol gawang klub di kompetisi kasta tertinggi Eropa tersebut. Satu gol yang dicetaknya ke gawang Benfica membuatnya telah mencetak gol ke gawang 40 klub berbeda, sementara Cristiano Ronaldo yang musim ini tidak bermain di Liga Champions baru melakukannya terhadap 38 klub. Mau tahu klub mana saja yang jadi lumbung gol Lionel Messi? Berikut daftar 5 besarnya. (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Liputan6.com, Jakarta Lionel Messi akan mengakhiri waktunya di Paris Saint-Germain atau PSG musim panas ini. Meski rumor Messi akan kembali ke Barcelona, ternyata klub itu bukan favorit untuk mengontraknya.

Messi meninggalkan Barcelona setelah 21 tahun bersama klub Spanyol dan pindah ke tim Prancis tersebut. Dia pindah karena sebagian akibat masalah keuangan.

Pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu awalnya diharapkan benar-benar bisa memberikan kejutan Ligue 1 mengingat kurangnya kualitas di belakang klub tempat dia bermain.

Namun, itu tidak benar-benar berhasil, bahkan yang datang kabar mengejutkan ketika diumumkan pada Kamis kemarin (1/6/2023) Messi tidak akan tinggal di ibu kota Prancis setelah musim panas ini.

Memang dalam beberapa minggu terakhir Messi dicemooh oleh penggemarnya sendiri. Dia juga sempat diskors oleh klub karena melakukan perjalanan ke Arab Saudi ketika tim sedang berlatih.


Messi Lebih Memungkinkan Teken Kontrak dengan Klub Arab Saudi

Barcelona dikabarkan berencana memulangkan Si Anak Hilang, Lionel Messi yang telah dua musim membela PSG. Pihak manajemen klub kini tengah melakukan finalisasi kontrak La Pulga yang akan diajukan kepada La Liga dalam upaya memulangkannya pada musim panas 2023 mendatang. Jika terealisasi, PSG sudah pasti akan kehilangan pemain dengan koleksi 7 Ballon d'Or tersebut. PSG Pun diyakini akan segera berburu pemain sebagai alternatif pengganti Lionel Messi. Berikut ini 5 pemain yang bisa menjadi opsi. (AFP/Anne-Christine Poujoulat)

Dengan kepergiannya diharapkan Messi sangat terkait dengan kembalinya ke Nou Camp, selama mantan klubnya bisa membayar tagihan.

Tapi, itu akan lebih sulit jika mereka akhirnya dilarang oleh UEFA untuk memasuki Liga Champions musim depan. Jika itu tidak terjadi, berarti kemungkinan Messi tidak akan kembali.

Pemain berusia 35 tahun itu lebih mungkin untuk menandatangani kontrak dengan klub di Arab Saudi. Seperti saingan lama Messi, Cristiano Ronaldo, yang sudah pindah ke Timur Tengah pada awal tahun dengan harga yang sangat mahal.


Karim Benzema Dikabarkan Juga Akan Pindah dan Menyamai Gaji Ronaldo

Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi, tampak kecewa setelah ditaklukkan Stade Rennes pada laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Minggu (19/3/2023). (AP Photo/Christophe Ena)

Bintang PSG itu disarankan juga untuk mengikuti jejak Ronaldo. Dia jelas bisa menghasilkan uang yang sama dengan pergi ke Arab Saudi, terutama dengan Karim Benzema yang dikabarkan juga akan pindah dan menyamai gaji mantan rekan setimnya di Real Madrid.

Barca tetap menjadi favorit kedua Messi. Namun, ada beberapa klaim bahwa mereka akan melakukan kesepakatan dengan tim MLS Inter Miami.


Messi Bisa Reuni dengan Pep Guardiola di Manchester City

Strasbourg memang tertinggal lebih dulu setelah PSG bikin gol lewat aksi Lionel Messi. Namun, Strasbourg mampu membalas melalui gol Kevin Gameiro. (Photo by Jean-Christophe Verhaegen / AFP)

Di sisi lain Messi juga bisa reuni dengan Pep Guardiola di Manchester City, dan kesempatan untuk bekerja sama dengan Erling Haaland.

Kembali ke Newell's Old Boys atau pindah ke Chelsea, Newcastle United, Bayern Munich atau Manchester United dipandang sebagai peluang besar.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya