Warga memperlihatkan gawainya saat berburu tiket FIFA Matchday antara Indonesia melawan Argentina di warnet game online Gamers Paradise di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Rabu (7/6/2023). Penjualan tiket dibuka pada tanggal 5 hingga 7 Juni 2023. (merdeka.com/Arie Basuki)
Tiket pertandingan antara Indonesia melawan Argentina dijual secara online melalui situs pssi.org dan tiket.com. Harga tiket termurah dijual dengan harga Rp 600 ribu, sementara termahal Rp 4.250.000. (merdeka.com/Arie Basuki)
Penjualan tiket FIFA Matchday dibuka selama tiga hari berbeda, yakni pada tanggal 5 khusus untuk nasabah bank tertentu dan pada tanggal 6-7 Juni untuk umum. PSSI menjual 60 ribu tiket Indonesia Vs Argentina meski kapasitas SUGBK lebih dari 77 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)
Pada hari pertama 5 Juni 2023, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan sebanyak 20 ribu tiket pertandingan Indonesia Vs Argentina telah ludes terjual. Tiket habis hanya dalam waktu 12 menit. (merdeka.com/Arie Basuki)
Pada 6 Juni 2023 atau hari pertama saat tiket dijual bagi masyarakat umum, 20 ribu tiket habis dalam hitungan dua menit. Sementara pada 7 Juni 2023 atau hari terakhir penjualan, sebanyak 20 ribu tiket juga ludes dalam dua menit. (merdeka.com/Arie Basuki)
Erick Thohir menjelaskan bahwa PSSI hanya membuka kuota penjualan sebanyak 60 ribu tiket untuk umum, sedangkan sisanya dialokasikan untuk sponsor, baik dari perusahaan swasta, media televisi, maupun BUMN. (merdeka.com/Arie Basuki)
Tiket yang laku keras dalam waktu singkat tersebut juga disorot media Argentina, Ole. Media yang sama juga menyebutkan antrean pembeli tiket mencapai hingga 500 ribu orang atau akun. (merdeka.com/Arie Basuki)
Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada 19 Juni 2023. Sebelumnya, tim asuhan Shin Tae Yong akan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo pada 14 Juni 2023. (merdeka.com/Arie Basuki)