Jadwal MotoGP Italia: Persaingan Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi

Balapan MotoGP Italia di sirkuit Mugello diprediksi menampilkan duel sengit antara sesama pembalap Ducati, yaitu Marco Bezzecchi dari VR46 Racing Team dan rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Jun 2023, 16:34 WIB
MotoGP Italia di sirkuit Mugello, Minggu (11/6/2023), diprediksi menampilkan duel sengit antara sesama pembalap Ducati, yaitu Marco Bezzecchi dari VR46 Racing Team dan rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia. (AFP)

Liputan6.com, Jakarta - MotoGP 2023 akan berlanjut di sirkuit Mugello, Italia, akhir pekan ini Latihan bebas 1 atau FP1 sudah digelar sejak Jumat (9/6/2023) dengan menempatkan Alex Marquez sebagai yang tercepat.

MotoGP Italia diprediksi menampilkan duel sengit antara sesama pembalap Ducati, yaitu Marco Bezzecchi dari VR46 Racing Team dan rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia.

Saat ini, persaingan Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi sangat ketat di puncak klasemen. Hanya satu poin Bagnaia unggul atas Bezzecchi.

Bagnaia memulai musim MotoGP 2023 dengan baik. Ia menjuarai MotoGP Portugal di sirkuit Portimao.

Tapi, ia gagal meraih poin pada seri kedua di MotoGP Argentina, dimana Bezzecchi menjadi juara. Tak hanya itu, Bagnaia juga gagal finis di MotoGP Amerika Serikat saat Bezzecchi finis di posisi keenam.

Bagnaia kembali bangkit saat menangi MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez. Ketika itu, Marco Bezzecchi jatuh. Hal sebaliknya terjadi saat Bezzechi juara di MotoGP Prancis, tapi Bagnaia gagal finis.

 


Marc Marquez dan Miguel Oliveira Siap Beri Kejutan di MotoGP Italia

Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. (AFP/Mohd Rasfan)

MotoGP Italia digelar setelah pembalap libur cukup lama sejak 14 Mei lalu. Ini kesempatan bagi para pembalap untuk mempersiapkan diri lebih baik.

Ini juga dirasakan pembalap Repsol Honda Marc Marquez dan Miguel Oliveira dari RNF Aprilia. Nama terakhir sudah pulih usai insiden terakhir di sirkuit Portimao pada seri pertama lalu.

"Saatnya kembali bekerja keras. Kami memulainya dari Mugello yang bakal jadi balapan yang menguras tenaga akhir pekan ini, treknya sangat cepat dan cepat," kata Marquez.

"Saya tak sabar untuk membalap lagi di Mugello," kata Oliveira menimpali. Cek langsung jadwal MotoGP Italia di sirkuit Mugello yang akan disiarkan televisi nasional di halaman berikutnya.

 


Jadwal MotoGP Italia di Sirkuit Mugello

Pebalap Tim Mooney VR46, Marco Bezzecchi (tengah) mengenakan jersey Timnas Argentina berpose di atas podium bersama pebalap Ducati Prima Pramac Racing, Johann Zarco (kiri) dan pebalap Ducati Gresini Racing, Alex Marquez saat MotoGP Argentina 2023 di Autódromo Termas de Río Hondo, Argentina, Senin (03/04/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Sabtu, 10 Juni 2023

15:10-15:40, FP3

15:50-16:05, Kualifikasi Satu

16:15-16:30, Kualifikasi 2

20:00, Sprint Race

 

Minggu, 11 Juni 2023

14:45-14:55, Pemanasan

19:00, Race

Infografis Pembalap MotoGP 2023. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya