Cuaca Indonesia Hari Ini Rabu 14 Juni 2023: Cerah dan Cerah Berawan Dominasi Sebagian Kota Besar

Siang nanti, kondisi cuaca di Indonesia dilaporkan BMKG lebih bervariasi. Ada yang sebagian cerah dan cerah berawan, hujan ringan serta berawan

oleh Maria Flora diperbarui 14 Jun 2023, 08:00 WIB
Ilustrasi Cuaca Jakarta Cerah Berawan

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sejumlah kota besar di Indonesia bakal diguyur hujan intensitas ringan hingga sedang hari ini, Rabu (14/6/2023). Namun, pagi ini, cuaca cerah dan cerah berawan mendominasi sebagian besar wilayah. 

Langit cerah tersebut terjadi di Kota Banda Aceh, Surabaya, dan Kupang. Sementara, cuaca cerah berawan menaungi wilayah Denpasar, Yogyakarta, Banjarmasin, Mataram, Palembang serta Medan.

Siang nanti, kondisi cuaca di Indonesia dilaporkan BMKG lebih bervariasi. Ada yang sebagian cerah dan cerah berawan, hujan ringan serta berawan. BMKG bahkan mengungkap sejumlah titik berpotensi hujan disertai petir, yakni di wilayah Banjarmasin dan Bandar Lampung.

Memasuki malam hari, cuaca berawan dan hujan diprediksi BMKG terjadi di sebagian kota besar di Tanah Air. Cuaca berawan menyelimuti wilayah Serang, Yogyakarta, Gorotalo, Jambi, Pontianak, dan Banjarmasin.

Kemudian Kota Samarinda, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Kota Jayapura, Makassar, Kendari, Padang, Palembang, serta Medan. 

Sementara, kota yang bakal diguyur hujan dilaporkan BMKG terjadi di wilayah Bengkulu, Jakarta Pusat, Bandung, Palangkaraya, Ambon, Ternate, Manokwari serta Mamuju. Sedangkan hujan petir di wilayah Bandar Lampung. 

Berikut informasi prakiraan cuaca Indonesia hari ini, selengkapnya yang dikutip Liputan6.com dari laman resmi BMKG, www.bmkg.go.id:

 Kota  Pagi  Siang  Malam
 Banda Aceh  Cerah  Cerah  Cerah Berawan
 Denpasar  Cerah Berawan  Cerah Berawan  Cerah Berawan
 Serang  Berawan Tebal  Hujan Ringan  Berawan 
 Bengkulu  Hujan Ringan  Hujan Ringan  Hujan Ringan
 Yogyakarta  Cerah Berawan  Berawan  Berawan
Jakarta Pusat Berawan Hujan Ringan Hujan Ringan
Gorontalo Berawan Hujan Ringan Berawan
Jambi Berawan Berawan Berawan
Bandung Cerah Berawan Hujan Ringan Hujan Ringan
Semarang Cerah Berawan Berawan Berawan
Surabaya Cerah Cerah Cerah
 Pontianak  Berawan  Hujan Ringan  Berawan
Banjarmasin Cerah Berawan Hujan Petir Berawan
Palangkaraya Berawan Hujan Ringan Hujan Ringan
 Samarinda  Hujan Ringan  Cerah Berawan  Berawan
 Tarakan  Berawan   Cerah Berawan   Cerah Berawan
 Pangkal Pinang  Berawan  Hujan Ringan  Berawan
Tanjung Pinang Hujan Ringan Hujan Ringan Berawan
Bandar Lampung Berawan Hujan Petir Hujan Petir
Ambon Hujan Ringan Hujan Ringan Hujan Ringan
Ternate Berawan Berawan Hujan Ringan
Mataram Cerah Berawan Berawan Cerah Berawan
Kupang Cerah Cerah Berawan Cerah
Kota Jayapura Berawan Berawan Berawan
Manokwari Hujan Ringan Hujan Ringan Hujan Ringan
Pekanbaru Hujan Ringan Berawan Cerah Berawan
Mamuju Hujan Ringan Hujan Ringan Hujan Ringan
Makassar Cerah Berawan Cerah Berawan Berawan
Kendari Hujan Ringan Hujan Ringan Berawan
Manado Berawan Tebal Berawan Berawan Tebal
Padang Berawan Berawan Berawan
Palembang Cerah Berawan Hujan Ringan Berawan
Medan Cerah Berawan Cerah Berawan

Cuaca Panas Sampai Kapan Terjadi di Indonesia? Ini Penjelasan BMKG

Warga menggunakan payung saat berjalan di tengah cuaca terik di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin (24/4/2023). Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan dinamika atmosfer yang tidak biasa menjadi salah satu penyebab Indonesia mengalami suhu panas dalam bebrapa hari terakhir. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Cuaca panas dan gerah di Indonesia masih terasa saat ini. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan ada sejumlah faktor penyebab yang membuat suhu panas dan terasa gerah di Indonesia. Lalu hingga kapan cuaca panas ini berlangsung?

Kepala Pusat Layanan Iklim Terapan BMKG, Ardhasena Sopaheluwakan menjelaskan Indonesia merupakan negara tropis dan temperature di kisaran 30-an derajat Celsius.  Saat ini ada perubahan siklus tahunan, menurut Ardhasena hal itu terjadi lantaran gerak semu matahari dari utara ke selatan. Hal tersebut membuat temperatur naik pada April dan Mei, kemudian kembali terjadi pada September, Oktober.

"Dampak di Indonesia temperatur naik, (terasa gerah-red), kenaikan (temperature) 1-2 derajat Celcius. Ini berbeda kenaikan (kalau gelombang panas-red), kalau di Indonesia hanya 1-2 derajat Celsius,” ujar dia saat dihubungi Liputan6.com, Jumat (28/4/2023).

Selain gerak semu matahari yang akibatkan temperature naik, Ardhasena menuturkan, Indonesia juga terjadi pancaroba yakni transisi musim hujan ke musim kemarau. Hal itu membuat atmosfer lembap. Kondisi seperti itu, menurut Ardhasena menyebabkan ketidaknyamanan karena gerah atau sumuk.

“Kelembapan bertemu kenaikan temperatur karena gerak semu matahari. Dua penyebab (cuaca panas dan terasa gerah-red). Setelah Mei (temperature-red) turun, karena masuk musim kemarau. Musim kemarau temperatur sedikit turun tapi masih di kisaran 30 derajat Celsius,” kata dia.

Ia menuturkan, cuaca panas dan terasa gerah sehingga membuat tidak nyaman karena temperatur yang naik dan kelembapan masih tinggi. Namun, menurut Ardhasena kisaran suhu masih di kisaran 34-36 derajat Celsius. Saat musim kemarau, temperatur akan turun tetapi lebih kering. Oleh karena itu,  cuaca panas dan terasa gerah ini akan berakhir memasuki musim kemarau. 


Musim Kemarau di Indonesia Bakal Bervariasi

Warga beraktivitas menggunakan payung saat suhu udara mencapai 35 derajat Celcius di Kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta, Selasa (22/10/2019). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Event

Ardhasena menuturkan, musim kemarau di Indonesia akan bervariasi. “Secara umum akhir Mei-September. Wilayah Riau, Timur Aceh dan Sumatra Utara sudah masuk musim kemarau sejak Februari. Di Jakarta awal musim kemarau pada awal Juni di Jakarta Utara, dan daerah sekitar selatan pada pertengahan Juni, dan Banten Mei. Indonesia ini beragam,” ujar dia.

Ardhasena menambahkan, selain faktor alam yang sebabkan cuaca panas dan gerah, faktor lainnya yang turut berkontribusi yakni perubahan iklim. “Temperatur ada kenaikan 0,1-0,2 derajat Celsius per 10 tahun. Itu kontribusi kecil, tapi tren jangka panjang,” kata dia.

Ardhana mengatakan, masyarakat di perkotaan juga merasakan suhu panas lantaran daerah perkotaan yang banyak bangunan beton. Ardhasena menuturkan, beton menjadi salah satu penyimpan panas yang baik. “Lingkungan perkotaan terasa lebih panas karena beton yang serap panas,” tutur dia.

Selain itu, pemakaian AC juga turut berpengaruh. “Gedung-gedung pakai AC untuk mendinginkan ruangan tetapi memindahkan panas dari dalam ruangan ke luar ruangan. Ada energi yang dipindahkan,” kata dia.

Ardhasena juga mengingatkan, masyarakat tak perlu panik dengan kabar gelombang panas yang terjadi di Asia. Indonesia tidak alami gelombang panas.

Meski demikian, ia mengimbau masyarakat untuk memakai alat perlindungan ketika aktivitas di luar rumah dengan memakai topi, payung, dan tabir surya.

Sedangkan Indonesia yang akan memasuki musim kemarau, Ardhasena mengimbau masyarakat untuk menampung air hujan terutama yang punya lahan dan tidak langganan PAM.

"Harus bersiap mitigasi musim kemarau," kata dia.

Infografis Penjelasan Cuaca Panas Melanda Wilayah Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya