Liputan6.com, Jakarta Akhirnya Nikita Mirzani membeberkan masalah rumah tangga dengan Antonio Dedola yang berakhir dengan talak cerai lewat WhatsApp. Padahal pernikahan baru digelar pada Januari 2023.
Tanpa sebut nama, Nikita Mirzani menyebut bekas suaminya yang “numpang lahir” di Jerman pernah mengeluh karena hampir setiap hari mengantar jemput anak. Patut diduga, dia Antonio Dedola.
Advertisement
“(Dia bilang) gue tuh sebagai ayah antar jemput anak sekolah. Itu kewajibanmu. Sebagai ayah ya memang begitu, jemput anak. Kalau lo enggak ada kerjaan ya lo tolong gue di rumah. Tolongnya gimana? Jemput anak,” ibunda Lolly memaparkan.
Dalam kesempatan itu, Nikita Mirzani mengaku hanya punya satu kesalahan selama berumah tangga dengan Antonio Dedola, yakni memaki ibu mertua. Walhasil, sang suami sakit hati bukan kepalang.
Respek Banget Sama Orangtua
“Tapi kesalahan gue cuma satu sih. Gue salah, gue maki ibunya. Selama ini gue pacaran sama orang tuh gue enggak pernah maki orangtua apalagi gue enggak punya orangtua ya,” Nikita Mirzani mengaku.
“Gue tuh kan, respek banget sama orangtua apalagi ibu. Kesalahan gue cuma itu saja,” imbuhnya kami lansir dari video podcast yang diunggah di kanal YouTube Crazy Nikmir Real, Senin (12/6/2023).
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Gue Punya Sopir
Kembali ke soal antar jemput anak, bintang film Nenek Gayung menilai tugas antar jemput anak sebenarnya tidak susah mengingat ada sopir. Jadi, Antonio Dedola tak perlu menyetir mobil.
Tinggal duduk manis bareng anak-anak Nikita Mirzani. “Tapi kan gue punya sopir. Kenapa lo jemput anak sendiri terus bilang gue capai, gue kurang tidur segala macam, itu kan risiko!” cetus Nikita Mirzani.
Nikita Versus Lolly
Diberitakan sebelumnya, putri Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly, membela Antonio Dedola dengan menyebut sang ayah tiri pengertian tak seperti ibu kandungnya sendiri.
Bahkan, Lolly pamer akan diadopsi Antonio Dedola. Nikita Mirzani sampai berikrar siap sujud jika bekas suaminya itu mampu membiayai hidup dan sekolah Lolly di Inggris.
Advertisement