Prabowo: Orang Indonesia Timur Kalau Sudah Yakin, Hatinya Pasti Setia

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengaku bangga ada masyarakat Indonesia Timur yang bekerja di holding Industri Pertahanan DEFEND ID.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Jun 2023, 08:27 WIB
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto saat menyapa ribuan karyawan holding industri di PT Dirgantara Indonesia (PTDI), Bandung, Kamis (15/6/2023). (Merdeka.com/Muhammad Genantan Saputra)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengaku bangga ada masyarakat Indonesia Timur yang bekerja di holding Industri Pertahanan DEFEND ID. Hal ini diungkapnya saat menyapa ribuan karyawan holding industri di PT Dirgantara Indonesia (PTDI), Bandung, Kamis (15/6/2023).

"Di sini ada gak orang Indonesia timur? berasal dari Indonesia timur ada gak? Ada, dari mana kau?" tanya Prabowo.

"Dari Manokwari, Papua barat," jawab salah satu karyawan PT PAL.

"Mana lagi? kau dari mana kau?" kata Prabowo.

"Provinsi Papua, Kabupaten Biak Numfor, Pak," jawab salah satu karyawan lagi dari barisan depan.

"Saya ini bangga ada orang Indonesia Timur di sini, saya setengah Indonesia Timur juga, Ibu saya dari Sulawesi," kata Prabowo.


Kerja Keras dan Kesetiaan Tinggi

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mendapat brevet penerbang kehormatan kelas I dan wing atau lencana dari TNI Angkatan Udara (AU). (Liputan6.com/Lizsa Egeham)

Menurut Mantan Danjen Kopassus ini, orang Indonesia Timur memiliki kerja keras dan kesetiaan yang tinggi.

"Dan kalau mereka sudah yakin, di hatinya pasti akan setia," kata Prabowo.

Prabowo menilai, para karyawan DEFEND ID merupakan pahlawan pertahanan. Sebab, komponen penting dalam pertahanan Tanah Air.

"Selamat berjuang terus maju jangan menyerah, kalian adalah garis depan pahlawan Indonesia, vital pertahanan Indonesia," kata Prabowo.

 

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya