Viral Aksi Kejam Pekerja di Sembakung Lempar Anjing ke Sungai Jadi Santapan Buaya Bikin Murka Warganet

Video viral pekerja melempar anjing ke sungai untuk jadi makanan buaya di Sembakung, Kaltara, memicu kemarahan warganet yang mengecam tindakan sadis dan biadab tersebut.

oleh Yuslianson diperbarui 16 Jun 2023, 13:46 WIB
Viral Aksi Kejam Pekerja di Sembakung Lempar Anjing ke Sungai Jadi Santapan Buaya Bikin Murka Warganet. (Doc: Twitter | Socmed Keras)

Liputan6.com, Jakarta - Ranah media sosial sedang dibuat gempar melihat video pekerja yang melempar seekor anjing ke sungai. Sebuah video memperlihatkan aksi kejam dua orang pria melempar seekor anjing ke sungai, dan menjadi makanan buaya viral di Twitter.

Berdasarkan informasi diposting oleh akun Twitter @sosmedkeras, video tersebut diambil dari Sembakung, Kalimantan Utara (Kaltara).

Dalam video tersebut, terlihat kedua pria itu mengangkat anjing dan melemparnya ke sungai. Anjing itu kemudian diserang seekor buaya yang berada di dalam sungai.

Warganet semakin emosi ketika kedua pria yang melempar anjing, dan merekam aksi itu bersorak sembari tertawa melihat adegan mengerikan tersebut tanpa rasa iba.

Hanya dalam waktu singkat, postingan di akun @sosmedkeras tersebut sudah dicuit ulang hingga 1,656 kali, dan di like sampai 9,365 kali.

Pantauan tim Liputan6.com, Jumat (16/6/2023), sudah ada lebih dari 3,313 pengguna Twitter mencuitkan komentar berisi kekesalan dan mengungkapkan rasa geram.

Berikut ini adalah rangkuman cuitan warganet geram melihat aksi mengerikan tersebut..

"Kalau anjingnya dimangsa buaya secara natural sih gak akan jadi masalah namanya juga rantai makanan.

Tapi ini dengan sengaja mengumpankan anjing tsb untuk buaya. Kok sampai hati. Jika 2 manusia itu gak lempar itu anjing, maka anjing itu masih hidup sampai sekarang," kata @o****.

"Nggak kuat liat full, tadi kedengeran suara mereka sangat bahagia melakukan itu 😭," tulis @r**** di Twitter.

 


Cuitan Geram Warganet Liat Aksi Biadab Ini di Twitter

Ilustrasi Twitter. Kredit: Photo Mix via Pixabay

Akun @m**** menulis, "Kenapa ya liat ini badan gua gemeter parah, hati panas, tangan gatel sama kepala jadi agak sakit, bener pengen ngelempar juga mereka bertiga ke buaya itu."

"Gabisa bilang apa-apa lagi selain ya Allah," @r****. Akun Twitter @d**** mencuitkan, "Ya allah, ini sih beneran anjing bukan manusia. kalo secara alami dimangsa sama buaya si ya gapapa. ini kaya yang sengaja dan didokumentasikan sambil tertawa. biadab!"

"Biadab mereka. Anjing itu juga makhluk bernyawa yg merasakan sakit klo dicabik² buaya. Apa karena dianggap najis, terus seenak udelnya dilempar hidup²? Coba dibalik!" ujar @n**** di media sosial.

Informasi terkini menyebutkan, kedua pria yang melempar anjing tersebut ke sungai untuk dimakan buaya, adalah Dedy (baju merah), Rosady (baju Biru), dan Gio (perekam).

"Kantor tempat mereka bekerja PT JML, Sembakung, Kaltara. Mereka bekerja di divisi transport/crane," tulis akun @d**** yang di posting ulang akun Twitter sosmed keras.


Instagram FIFA Banjir Komentar Kocak Warganet

Instagram FIFA Banjir Komentar Kocak Warganet Usai Unggah Lagu Ciptaan Aldi Taher untuk Lionel Messi. (Doc: YouTube | Aldi Taher/ Anne-Christine POUJOULAT / AFP)

Di sisi lain, kabar bintang sepak bola Lionel Messi batal hadir di laga Argentina vs Indonesia, tampaknya tidak luput dari perhatian selebritas Tanah Air Aldi Taher.

Aldi sendiri beberapa waktu lalu sempat viral di media sosial, setelah dirinya tiba-tiba bernyanyi lagu Coldplay dalam salah satu wawancara stasiun TV.

Kini, mantan suami Dewi Perssik itu kembali viral ketika lagu ciptaannya untuk Lionel Messi diunggah oleh akun Instagram FIFA @fifaworldcup pada Rabu (14/6/2023) semalam.

Diketahui, lagu berjudul "Why Mister Messi why" ini pertama kali diunggah oleh Aldi Taher di akun YouTube-nya dengan penuh penghayatan.

“Why you don't come to Indonesia Mr. Messi Why? Please come to Indonesia man. We waiting for you bro, We love you,” demikian sebagian lirik lagu tersebut.

Tak disangka, lagu Aldi Taher untuk Lionel Messi itu ternyata sampai ke telinga FIFA. Walau hanya diposting di server Indonesia, admin akun IG FIFA memakai lagu itu sebagai musik latar belakang video yang menampilkan aksi-aksi Messi di lapangan hijau.


Komentar Warganet Saat Dengar Lagi Ciptaan Aldi Taher untuk Lionel Messi

Aldi Taher di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/6/2023). (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Dalam waktu singkat, posting oleh akun Instagram FIFA itu viral dan banjir komentar kocak warganet.

Hingga berita ini ditulis, Kamis (15/6/2023), sudah ada lebih 120 ribu orang me-like dan 7 ribuan pengguna Instagram memberikan komentarnya di akun IG FIFA tersebut.

Berikut ini adalah rangkuman komentar warganet yang dihimpun tim Liputan6.com.

"Suara penyanyi seratus juta dolar ini c**," kata r****.

"Bersyukurlah Messi dinyanyiin penyanyi termahal se akherat," tulis komentar d****.

Akun Instagram s**** berkomentar, "Lagu ini nanti yg menggerakkan hati messi utk dtg ke Indonesia 😄."

(Ysl/Tin)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya