Coldplay Tambah Jadwal Konser di Singapura Jadi 6 Hari, Cek Daftar Harga Tiketnya

Setelah beberapa jam umumkan tambah jadwal konser di Singapura jadi lima hari, Coldplay umumkan menambah konser di Singapura jadi enam hari. Tiket untuk umum mulai dijual 20 Juni 2023.

oleh Agustina Melani diperbarui 20 Jun 2023, 11:32 WIB
Live Nation Singapore mengumumkan Coldplay akan menambah jadwal panggung di Singapura menjadi enam hari pada 31 Januari 2024.(Instagram/coldplay).

Liputan6.com, Jakarta - Live Nation Singapore mengumumkan Coldplay akan menambah jadwal panggung di Singapura menjadi enam hari pada 31 Januari 2024.

Melalui akun Instagram, live nation menyebutkan kalau jadwal konser Coldplay ditambah seiring permintaan yang luar biasa.

“Karena permintaan yang luar biasa untuk Colplay Music of The Spheres World Tour di Singapura, jadwal keenam dan final telah ditambahkan,” demikian ditulis dari akun Instagram live nation.

Dikutip dari Channel News Asia, Selasa (20/6/2023), pengumuman tambahan jadwal konser Coldplay tersebut beberapa jam setelah band menambah pertunjukan kelima pada 30 Januari 2024. Tiket untuk enam hari konser tersebut tersedia untuk penjualan umum melalui Ticketmaster dan Singpost.

Berikut jadwal konser Coldplay di National Stadium Singapore:

  • 23 Januari 2024
  • 24 Januari 2024
  • 26 Januari 2024
  • 27 Januari 2024
  • 30 Januari 2024
  • 31 Januari 2024

Harga tiket mulai dari 68 dolar Singapura-298 dolar Singapura atau sekitar Rp 762.365-Rp 3,34 juta (asumsi kurs Rp 11.211 per dolar Singapura). Tiket tersebut belum termasuk biaya pemesanan.

Sebelumnya Coldplay juga mengumumkan akan menjual tiket infinity dalam jumlah terbatas dengan harga setara USD 20 atau setara 27 dolar Singapura. Tiket ini bertujuan membuat tur lebih mudah diakses oleh penggemar.Dibatasi untuk dua tiket per pembeli. Tiket infinity juga harus dibeli berpasangan.

Dikutip dari nme, Coldplay memecahkan rekor kemarin dengan menjual lebih dari 200.000 tiket dalam satu hari, dan menghasilkan lebih dari satu juta nomor antrean.

Coldplay pertama kali mengumumkan empat konser di Singapura awal bulan ini bersama dengan masing-masing satu konser di Filipina dan Bangkok. Pertunjukan di Filipina akan berlangsung pada 19 Januari 2023 di Philippine Arena, sedangkan pertunjukan di Bangkok akan berlangsung pada 3 Februari 2023 di Rajamangala National Stadium. Tiket untuk pertunjukan tersebut sedang dijual.

Coldplay akan melakukan pertunjukan Asia untuk tur music of the Spheres pada November 2023 di Malaysia, Indonesia, Jepang dan Kaohsiung.


Harga Tiket Konser Coldplay di Singapura

Vokalis band Coldplay, Chris Martin saat tampil di panggung Pyramid di Glastonbury Music Festival pada tanggal 25 Juni 2011. (AP Photo/Joel Ryan)

Ingin tahu berapa tiket konser Coldplay di Singapura?

Standard:

  • General Standing: SGD 168 atau sekitar Rp 1,88 juta (asumsi kurs rupiah 11.211 per dolar Singapura)
  • CAT 1: SGD 298 atau sekitar Rp 3,34 juta
  • CAT 2: SGD 268 atau sekitar Rp 3 juta
  • CAT 3: SGD 238 atau sekitar Rp 2,66 juta
  • CAT 4: SGD 208 atau sekitar Rp 2,33 juta
  • CAT 5: SGD 168 atau sekitar Rp 1,88 juta
  • CAT 6: SGD 148 atau sekitar Rp 1,65 juta
  • CAT 7: SGD 128 atau sekitar Rp 1,43 juta
  • CAT 8: SGD 98 atau sekitar Rp 1,09 juta
  • CAT 9: SGD 68 atau sekitar Rp 762.391

Selain itu, ada juga tiket terbatas untuk memberikan pengalaman lebih dekat dengan penggemar, berikut harga tiketnya:

Ultimate Spheres Experience-SGD 1.098 atau sekitar Rp 12,31 juta

-Satu tiket duduk SGD 298

-Tur backstage sekali seumur hidup

-Akses panggung untuk kesempatan foto yang dilakukan oleh fotografer profesional saat Coldplay akan tampil

-Pintu masuk khusus ke tempat tersebut

-Merchandise khusus untuk Ultimate Spheres Experience

-Item hadiah Coldplay yang dirancang khsusu

-Akses ke konter merchandise khusus

Supersolis Experience-SGD 538 atau sekitar Rp 6,03 juta

-Satu tiket duduk SGD 298

-Pintu masuk khusus ke tempat tersebut

-Item hadiah Coldplay berkelanjutan yang dirancang khusus

-Akses ke konter merchandise khusus

Kubik Experience Standing-SGD 398 atau sekitar Rp 4,46 juta

-Entri awal

-Pintu masuk khusus ke tempat tersebut

-Item hadiah Coldplay yang dirancang khusus

-Akses ke konter merchandise khusus

 


Penjualan Tiket Presale Mulai 19 Juni 2023

Ekspresi vokalis band Coldplay, Chris Martin saat tampil dalam konser tur Eropa pertama mereka di arena adu banteng Las Ventas di Madrid, Spanyol pada tanggal 26 Oktober 2011. (AP Photo/Paul White)

Sebelumnya, band asal Inggris Coldplay akan gelar konser di National Stadium Singapura pada 23-27 Januari 2024. Konser Colplay itu bagian dari tur dunia bertajuk Music of The Spheres.

Dikutip dari laman thestar, Senin (12/5/2023), menurut penyelenggara Live Nation, penampilan Coldplay di venue tersebut untuk pertama kali selama empat malam. Bagi Anda yang tertarik, tiket dijual mulai dari harga 68 dolar Singapura atau sekitar Rp 752.194 ( asumsi kurs Rp 11.061 per dolar Singapura). Tiket pre sale tersebut mulai ditawarkan pada 19 Juni 2023 pukul 02.00 PM melalui www.livenation.sg

Sebelum beli  tiket saat pra penjualan, harus subcribe bulletin Coldplay di www.coldplay.com/sign-up paling lambat 16 Juni 2023. Email akan dikirim pada 18 Juni.

Sementara itu, tiket umum akan mulai dijual pada pukul 14.00 pada 20 Juni di Ticketmaster. Untuk membuat konser lebih mudah diakses oleh penggemar, Coldplay juga konfirmasi akan rilis tiket infinity dalam jumlah terbatas dengan harga masing-masing USD 20. Tiket infinity hanya akan dijual berpasangan dan dibatasi maksimal dua tiket per pembeli.

Adapun Coldplay terakhir tampil di Singapura pada 2017 dan menggelar konser selama dua malam di National Stadium. The Strait Times melaporkan kalau lebih dari 100.000 tiket untuk dua pertunjukan tersebut terjual habis setelah mulai dijual.

Selain Singapura, Coldplay juga akan tampil di Manila pada 19 Januari dan di Bangkok pada 3 Februari.

Sebelumnya tiket konser Coldplay di Kuala Lumpur dan Jakarta pada November 2023 terjual habis dengan cepat usai ditawarkan pada Mei 2023. Namun, banyak penggemar yang merasa tidak puas setelah calo kembali menjual tiket dengan harga selangit.Penggemar juga protes di media sosial untuk meminta tanggal konser tambahan Coldplay.

 


Respons Warganet

Aksi vokalis band Inggris Coldplay, Chris Martin saat tampil di The Stade de France Arena di Saint Denis, Paris, Prancis (15/7). (AFP Photo/Geoffroy Van Der Hasselt)

Di Twitter, keyword Coldplay pun menjadi populer. Hingga artikel ini ditulis ada 3.061 cuitan. Warganet pun merespons beragam terkait konser Coldplay tersebut. Berikut ragam komentar warganet:

“Untuk teman2 yang kemarin kalah war tiket dengan calo tenang kita masih bisa war tiket di negara tenggara#coldplay,” tulis akun @ika_xxxxx

“Di Singapore 4 hari Cukkk..ga usah rebutan tiket ini mah,” tulis akun @sovvxx

“Singapore dapet #Coldplay 4 hari indo Cuma 1 hari Tapi meski warga sg ga banyak, akses kesana gampang jadi pasti sold out juga,” tulis akun @nlvaxxxx

“Calo di Indonesia menangis liat ini,” tulis akun @Dimasxxxxxx

“OMG Extended siap-siap war deh ini#Coldplay,” tulis akun @tasranselxx

Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia.  (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya