Liputan6.com, Jakarta Kebahagiaan tengah menyelimuti Angga Wijaya. Mantan suami pedangdut Dewi Perssik itu resmi melepas status dudanya dengan menikahi wanita pilihannya, Nurul Kamaria. Pernikahan mereka digelar di Hotel Four Seasons Jakarta.
Sayangnya, Dewi Perssik enggan berkomentar banyak tentang Angga Wijaya yang kini resmi menikahi Nurul Kamaria. Meski begitu, Dewi tetap mendoakan agar pernikahan mereka selalu diliputi kebahagiaan.
Advertisement
"Mohon maaf soalnya aku buru-buru ke bandara. Mau terbang, jadinya harus ke bandara," aku Dewi Perssik saat dijumpai di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (23/6/2023).
"Aku enggak mau komentar. Cukup mereka aja yang komentarin aku. (Doanya) Sakinah, mawadah warahmah," tambah Dewi.
Sempat Diundang untuk Hadir di Hari Pernikahan Angga Wijaya
Dewi mengaku sempat diundang untuk hadir di hari pernikahan Angga Wijaya dan Nurul Kamaria. Hanya saja, ia memilih tak bisa datang karena pekerjaan yang tak bisa ditinggalkan.
"Ada, tapi aku kan kerja. Aku kan jadi juri di Indosiar," akunya.
Advertisement
Dewi Perssik Merasa Janggal Mendapat Undangan Pernikahan Angga Wijaya
Di sisi lain, Dewi Perssik merasa janggal mendapat undangan pernikahan Angga dan Nurul. Pasalnya, selama ini ia merasa disudutkan oleh mantan suaminya itu.
"Gimana, aku diundang tapi aku dikata-katain, kan repot," kata wanita yang akrab disapa Depe itu.
Dewi Perssik Memberi Peringatan pada Istri Baru Angga Wijaya
Dewi Perssik pun memberi peringatan pada istri baru mantan suaminya. Merasa pernah dijelek-jelekkan, Dewi mengimbau mantan suami dan istrinya untuk tidak mengusik kehidupannya.
"Istrinya kan sudah lumayan, janda dua anak, orang Lombok kan? Jangan macem-macem sama gue. Jangan ngomongin gue, karena gue enggak ngomongin elo," pungkas Dewi Perssik. (M. Altaf Jauhar)
Advertisement