Puncak Bulan Bung Karno, Warga Diimbau Hindari Kawasan GBK Besok

Pucak Peringatan Bulan Bung Karno bakal digelar langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu (24/6/2023) besok.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Jun 2023, 20:57 WIB
Ia mengatakan, para penari wanita tersebut menarikan Tari Kecak sebagaimana pernah dilakukan oleh sang Proklamator RI pada 1958 hingga pagelaran Asian Games 1962. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Pucak Peringatan Bulan Bung Karno bakal digelar langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu (24/6/2023) besok. Aparat kepolisian menghimbau agar masyarakat tidak melintas di kawasan tersebut untuk menghindari kemacetan.

"Besok pengamanan giat haul Bung Karno. Hindari GBK," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman saat dihubungi, Jumat (23/6/2023).

Nantinya, Aparat Kepolisian akan menerapkan rekayasa lalu lintas untuk mengurai terjadinya kemacetan. Namun, rekayasa akan bersifat situasional melihat kondisi arus lalu lintas yang ada.

"Iya ada rekayasa lalu lintas," sebut dia.

Sebagai informasi, peringatan Bulan Bung Karno di Gelora Bung Karno (GBK) akan digelar pada 24 Juni 2023 besok. Peringatan Bulan Bung Karno tersebut dilakukan untuk konsolidasi akbar dan dikategorikan yang terbesar kedua setelah 1999 di tempat yang sama.

"Perlu diingat bahwa acara di Gelora Bung Karno ini merupakan acara yang terbesar kedua setelah pada tanggal 14 Februari 1999 dalam puncak konsolidasi ketika memperkenalkan logo PDIP banteng bulat bersatu. Maka pada puncak peringatan Bulan Bung Karno semua harus mampu menunjukkan ketertiban sebagai satu rampak barisan," kata Hasto dalam keterangannya, Rabu 21 Juni 2023.


2 Pesan Khusus Megawati

Lebih lanjut, Guruh memohon doa akan diberikan kelancaran agar Tari Kecak ini bisa sukses memeriahkan acara BBK ini. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Hasto menjelaskan, Bulan Bung Karno 2023 ini mempunyai tema besar, Kepalkan Tangan Persatuan untuk Indonesia Raya. Karenanya, menyangkut pagelaran akbar ini, Megawati menitipkan dua pesan khusus yang harus diperhatikan kader PDIP.

"Yang pertama kader PDI Perjuangan menjaga kedisiplinan. Yang kedua Partai memelopori waste management_sehingga menjaga kebersihan selama acara merupakan hal yang penting,” sebut Hasto.

 

Reporter: Rahmat Baihaqi

Sumber: Merdeka.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya