Liputan6.com, Palembang - Lorong sempit itu hiruk pikuk, warga memadati Jalan Merdeka Lorong Roda Kelurahan Talang Semut Kecamatan Bukit Kecil Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), pada 24-25 Juni 2023 lalu.
Di setiap sisi lorong, diramaikan dengan lapak-lapak penjual jajanan murah yang pernah booming pada era 90-an hingga kuliner khas Sumsel yang sudah lawas.
Kegiatan ini dinamakan Festival Lorong Roda, karena lokasinya memang menjadi salah satu permukiman warga yang kerap menjual kuliner lawas khas Palembang yang sudah jarang dijual.
Baca Juga
Advertisement
Momen yang cukup langka tersebut digelar dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-1.340 Kota Palembang Sumsel, yang dirayakan pada hari Sabtu, 17 Juni 2023.
Para pengunjung bisa menemukan lapak jajanan 90-an yang kini sulit didapatkan, seperti gulo palu, es potong, jongkong, jando berias, putri berendam, bolu kojo dan lainnya.
Ada juga makanan khas Palembang, seperti pempek panggang, pempek lenggang, kemplang, kue 8 jam, es campur, tekwan, model, bubur gintir, ongol-ongol, kue pandan, talam ubi dan lainnya.
Tak hanya bisa berburu jajanan lawas, para pengunjung juga bisa mengikuti beragam lomba yang seru.
Ada yang ikut lomba nguli atau menguleni gulo puan. Anak-anak, remaja, ibu-ibu dan bapak-bapak pun tak melewatkan lomba seru ini.
Mereka harus menguli gulo puan hingga bertekstur keras dan tidak berantakan. Jari-jemari mereka langsung bergerak cepat menguleni gulo puan agar berbentuk sempurna.
Lomba lain yang tak kalah seru adalah lomba makan bakso. Para pengunjung berebutan untuk ikut makan bakso dengan durasi paling cepat.
Heni Martinez, salah satu pengunjung Festival Lorong Roda Palembang merasa beruntung bisa datang ke acara yang jarang digelar di permukiman warga.
Jajanan Murah
Apalagi, dia bisa mengingat kenangan pada masa kanak-kanaknya saat melihat pedagang gulo palu, yang dulu menjadi jajanan murah yang disukainya.
"Sudah lama banget tidak melihat pedagang gulo palu. Kalau waktu SD dulu, suka banget gulo palu. Murah, manis dan enak," ujarnya.
Di Festival Lorong Roda Palembang, Heni membeli beberapa jenis jajanan manis, salah satunya jongkong. Dia juga mencicipi es kacang yang manis dan sedap, seharga Rp7.000 per mangkuknya.
Selain Festival Lorong Roda Palembang, HUT ke-1.340 Kota Palembang juga diramaikan dengan beragam acara, seperti Palembang Expo dan naik LRT Palembang secara gratis.
Advertisement