Liputan6.com, Jakarta - Kaesang Pangarep belakangan ramai dibahas setelah memutuskan untuk terjun ke dunia politik dan berencana mengikuti pemilihan Wali Kota Depok. Kaesang pun mengatakan sudah mendapat restu dari keluarganya untuk berkiprah di bidang politik.
Namun dalam podcast bersama Denny Cagur, putra bungsu Presiden Jokowi (Joko Widodo) tersebut justru mengaku belum mendapatkan restu dari keluarga. Menurut Kaesang, saat ini Presiden Jokowi mungkin tengah bertanya-tanya mengenai tingkah anehnya kali ini. Begitu juga dengan sang kakak, Gibran Rakabuming yang justru menyatakan sikap tidak setuju terkait pencalonannya.
Advertisement
"Keluarga Alhamdulillah belum, bapak kayaknya merasa, ini anak kenapa lagi ini satu. Tapi kalau Mas Gibran sendiri, kakak paling tua kan, nggak setuju,” ujarnya dikutip dari akun TikTok @ryojaya pada Selasa, 27 Juni 2023.
"Dia tahu saya tuh saingan terberatnya dia. Takut kalah kan," tambahnya. Menurut pria 28 tahun ini, sang kakak takut tersaingi olehnya karena Kaesang yakin dan optimis jika dirinya bisa menang, bahkan jika mereka menjadi lawan di pemilihan gubernur sekalipun.
"Apalagi dia mau nyalonin nanti untuk lebih tinggi, lebih tinggi, takut dia. Saya juga maju calonin jadi gubernur lawan mas Gibran berani saya. Kan saya bisnis sukses dan di politik juga sukses, deg-degan dia," katanya lagi.
Denny Cagur yang mendengarnya hanya bisa tertawa dan menimpali. Saat diminta untuk menyampaikan sesuatu untuk warga Depok, Kaesang pun hanya memberi pesan sederhana dan penuh percaya diri.
Gaya Kaesang Mirip Aldi Taher
"Ya kalau mau milih ya udah makasih, kalau nggak milih ya udah. Nggak berharap, wong saya juga kalau balik ke kantor saya juga duitnya banyak," ucap Kaesang. Perbincangan tersebut menjadi perhatian banyak warganet.
Tak sedikit yang menyamakannya dengan Aldi Taher yang juga ikut mencalonkan diri menjadi calon legislatif. "Sebenarnya teknik yang dipake mas Kaesang hampir sama dengan yang dipake mas aldi taher," komentar seorang warganet.
"Ini nih yang dicari jaman sekarang gak banyak janji janji palsu, pilih ya silahkan gak pilih ya gapapa," komentar warganet lainnya.
"Nah cakep ini jika ada 2 anak presiden bersaing menjadi pemimpin terbaik, akan menjadi pertama di dunia," timpal warganet lainnya.“Politik ini perlu kocak kocak biar g stres gw 👽,’ tulis warganet lainnya.
Sampai berita ini ditulis, unggahan wawancara Kaesang dengan Denny Cagur itu sudah dilihat lebih dari empat juta kali dan disukai lebih dari 264 ribu kali.
Advertisement
Alasan Kaesang Pangarep Terjun ke Politik
Beberapa pekan lalu, Kaesang sempat mengungkapkan alasan utamanya memiih terjun ke dunia politik praktis dengan mencalonkan diri menjadi Wali Kota Depok. "Sebenernya gini, saya tuh pengen membantu orang lebih banyak. Kalau saya di perusahaan misalkan, kata saya cuma bisa bantu 100 orang," terang Kaesang Pangarep di akun YouTube 'Kaesang Pangarep by GK' pada 16 Juni 2023.
"Tapi kan kalau dengan saya jadi Wali Kota atau sebagai eksekutif, itu bisa membantu orang lain jauh lebih banyak," tambahnya. Mendengar jawaban suaminya, Erina Gudono langsung menyampaikan protes.
"Wah, nggak nggak jadi, jadi kalau mas Kaesang tuh ngomongnya mau bantu orang kontribusi dia tuh tiap hari kerjaannya sambat terus. Pulang syuting nih, pulang syuting tuh sehari syuting, sehari udah bed rest," ungkap Erina. Pengakuan Erina ini membuat seisi studio heboh.
"Ini kan podcast buat aku kampanye, Ini ko malah dijelek-jelekin toh," ucap Kaesang Pangarep."Ini biar rakyat tidak tertipu. Kita memberikan ekspektasi serendah-rendahnya gitu," jawab Erina. "Ini terlalu rendah," timpal Kaesang yang bikin semuanya tertawa.
Dukungan Erina untuk Kaesang
Menurut Erina, ada satu perubahan Kaesang yang kini sudah mulai kentara terlihat. Perubahan itu adalah ketertarikan Kaesang dengan dunia politik. Menurut Erina, Kaesang sebelumnya tak pernah tertarik untuk terjun ke situ.
"Dulu setahu saya, mas Kaesang itu enggak ada kepikiran politik-politik. Kok tiba-tiba muncul baliho, ada relawan. Dulu bilangnya enggak mau terjun ke politik, tuh," ceplos Erina, melansir kanal Showbiz Liputan6.com.
Celetukan Erina Gudono itu sempat membuat Kaesang Pangarep salah tingkah. Namun sikap sang suami itu membuat Erina makin berapi-api dalam membeberkan sejumlah hal terkait dunia politik yang sudah ditapaki oleh Kaesang. Meski begitu, Erina tetap mengaku akan selalu mendukung Kaesang selama itu positif.
Erina membeberkan juga bahwa Kaesang sudah bersikap dan berpenampilan layaknya seorang pemimpin daerah, mulai dari mengenakan peci, hingga berlatih pidato. "Support pasti, cocok kan ini sudah latihan pakai peci, sudah latihan pidato. Sudah siap banget. Dia latihan terus tiap hari. Latihan pidato (menghafalkan)," celetuk Erina Gudono.
Advertisement