Bacaan Surat Al-Ikhlas Beserta Latin dan Artinya

Surat Al-Ikhlas adalah surat ke-112 dalam Al-Qur'an yang terdiri dari 4 ayat dan sering dibacakan oleh umat muslim.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 28 Jun 2023, 19:59 WIB
Ilustrasi mengaji di malam Lailatu Qadar. Photo by Indonesia Bertauhid on Unsplash

Liputan6.com, Bandung - Al-Ikhlas adalah salah satu surat yang terkenal di kalangan umat muslim khususnya di Indonesia. Surat ini biasanya juga menjadi bacaan wajib yang sering dibacakan saat tahlil.

Membaca surat Al-Ikhlas salah satunya untuk memohon perlindungan kepada Allah SWT. Hal tersebut merupakan bentuk permohonan perlindungan yang baik yang pernah diajarkan oleh Rasulullah SAW.

Surat Al-Ikhlas merupakan surat ke-112 dalam Al-Qur'an yang terdiri dari empat ayat dan diturunkan di Mekkah. Surat ini mempunyai arti yang sangat luar biasa sehingga termasuk dalam surat yang sering dibacakan oleh umat muslim.


Selanjutnya

قُلْ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌۚ

(Qul huwallahu ahad)

Artinya: “Katakanlah (Nabi Muhammad), “Dialah Allah Yang Maha Esa”.

اَللّٰهُ الصَّمَدُۚ

(Allahu-samad)

Artinya: “Allah tempat meminta segala sesuatu”.

لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْۙ

(Lam yalid wa lam yulad)

Artinya: “Dia tidak beranak dan tidak pula diperanakkan”.

وَلَمْ يَكُنْ لَّهٗ كُفُوًا اَحَدٌ ࣖ

(Wa lam yakul lahu kufuwan ahad)

Artinya: “Serta tidak ada sesuatu pun yang setara dengan-Nya”.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya