Wow, TREASURE Kini Satu Label dengan Beyoncé hingga Pemeran Little Mermaid

Grup idol asal Korea Selatan TREASURE kini resmi menjadi keluarga besar Beyonce dan Halle Bailey (pemeran Little Mermaid).

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 04 Jul 2023, 13:03 WIB
TREASURE bawa pulang piala MAMA Awards 2022 Day 1 (Foto: Instagram @mnet_mama)

Liputan6.com, Jakarta - Grup idol asal Korea Selatan TREASURE kini resmi menjadi keluarga besar Beyonce dan Halle Bailey (pemeran Little Mermaid).

Pasalnya, TREASURE resmi menandatangani kontrak kerja sama dengan Columbia Records, yakni sebuah perusahaan rekaman musik yang berbasis di Amerika Serikat.

Tak hanya Beyonce dan Halle Bailey. Nama-nama besar juga bergabung bersama label Columbia Records, seperti:

- Adele

- Mariah Carey

- James Arthur

- Aerosmith

- Pharrel Williams dan banyak lagi

Melalui Soompi.com, YG Entertainment menulis pengumuman itu kepada para penggemar. TREASURE pun tengah bersiap untuk tampil secara global melalui kerja sama tersebut.

“TREASURE menandatangani kontrak kemitraan dengan Columbia Records, label rekaman besar Amerika,” tulis YG Entertainment, Senin.

Adapun Columbia Records merupakan label rekaman di bawah Sony Music Entertainment yang telah sukses berkolaborasi dengan artis K-pop terkemuka lainnya, salah satunya grup idola pria BTS.

Columbia Records akan mendukung TREASURE dengan promosi yang lebih luas, termasuk distribusi album grup di pasar Amerika Serikat, dikutip dari Antara.com, Selasa (4/7/2023).

Sebelumnya, pada Juni lalu produser YG Entertainment, Yang Hyun-Suk telah membocorkan comeback terbaru TREASURE di bulan Agustus mendatang dengan album penuh kedua mereka bertajuk “REBOOT.”

Melalui penandatanganan kontrak kerja sama tersebut, TREASURE berencana untuk terjun ke pasar musik Amerika Utara dengan album baru mereka.

TREASURE baru-baru ini telah memperkenalkan unit baru mereka, yakni T5. Unit tersebut terdiri atas Junkyu, Jihoon, Yoon Jae Hyuk, Doyoung, dan So Jung Hwan. T5 TREASURE pun telah mempromosikan lagu debut mereka berjudul “MOVE”.


Sekilas Tentang TREASURE

Treasure kembali ke Indonesia untuk menyapa para menggemar, Treasure Maker dalam konser Treasure Tour Hello. Konser yang diadakan di ICE BSD, ini telah lama dinantikan oleh para penggemar. (Liputan6.com/IG/@yg_treasure_official)

Dilansir dari Forbes, TREASURE sendiri adalah boy grup terbaru di bawah YG Entertainment, yang dibentuk pada tahun 2019 melalui acara kompetisi menyanyi YG Treasure Box dengan 13 anggota sebelum mencapai 10 anggota saat ini.

TREASURE secara resmi muncul pada Agustus 2020 dengan single debut mereka "BOY". Single ini mendapat 120 juta penayangan di YouTube dan masuk dalam  Top 10 of Billboard’s World Digital Song Sales chart. Sejak itu mereka mengeluarkan beberapa album yang menduduki puncak tangga lagu di Korea dan Jepang.

Sementara single TREASURE yang berbeda dalam bahasa Korea dan Jepang telah naik tangga lagu di seluruh wilayah (single 2022 "Jikjin" menjadi entri charting tertinggi mereka di chart Billboard Global 200 di No. 110). 

Tak hanya itu, lagu "DARARI" juga menjadi viral di TikTok dan platform sosial lainnya hingga mendapatkan lebih dari 180 juta pemutaran di seluruh platform streaming.


Sub-Unit Treasure T5 Resmi Debut Lewat Lagu "MOVE", Tampil Memukau

Penampilan member T5 dalam video klip tersebut pun berhasil mencuri perhatian banyak netizen. Pasalnya, lagu debut dari grup dengan lima anggota ini disebut bernuansa baru dan berbeda dari lagu-lagu Treasure sebelumnya. (Liputan6.com/IG/@yg_treasure_official)

YG Entertainment resmi mendebutkan sub-unit dari Treasure dengan nama T5. Sub Unit dengan 5 anggota Treasure ini baru saja merilis lagu debut berjudul 'MOVE' yang ditulis oleh Junkyu Treasure. Video klip dari T5 ini pun berhasil memukau para penggemar serta pecinta musik K-Pop.

Selengkapnya...

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya