6 Potret Karina Aespa di Fashion Show Thom Browne, Memukau Bagaikan Model

Karina aespa hadir dalam fashion show koleksi couture rumah mode dunia Thom Browne, di Paris pada Senin (3/7/2023). Karina yang dikenal memiliki kecantikan unik bagaikan AI doll tampil memukau di tengah kerumunan media dan penggemar dalam acara bergengsi ini. Yuk lihat penampilannya!

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 04 Jul 2023, 19:00 WIB
Karina Aespa
Karina aespa hadir dalam fashion show koleksi couture rumah mode dunia Thom Browne, di Paris pada Senin (3/7/2023). Karina yang dikenal memiliki kecantikan unik bagaikan AI doll tampil memukau di tengah kerumunan media dan penggemar dalam acara bergengsi ini. Yuk lihat penampilannya!
Karina tampil formal dengan mengenakan jaket blazer panjang berwarna dominan abu-abu terang. Sementara rambut hitam panjangnya dibiarkan terikat. (Foto: Instagram/ katarinabluu)
Dia memadukan bajunya dengan rok pleats potongan 7/8 dengan warna yang senada dengan bajunya. Model busana layering ini sangat cocok dengan postur tubuhnya yang tinggi. (Foto: Instagram/ katarinabluu)
Karina juga mempercantik penampilannya dengan sepatu platform berhak tinggi berwarna hitam. Ini membuat kakinya semakin terlihat jenjang. (Foto: Instagram/ katarinabluu)
Tak lupa dia menyempurnakan penampilannya dengan tas jinjing berbentuk anjing yang berwarna sama dengan sepatunya. (Foto: Instagram/ katarinabluu)
Karina juga berpose bersama Diane Keaton yang duduk tepat di sampingnya. (Foto: Instagram/ katarinabluu)
Karina stunning untuk debut Haute Couture-nya dan membuktikan kekuatannya sebagai bintang global. (Foto: Instagram/ katarinabluu)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya