Liputan6.com, Jakarta Selain produktivitasnya sebagai musisi, Denny Caknan memiliki kisah cintanya sendiri. Salah satu wanita yang pernah mengisi hatinya adalah Happy Asmara. Sejak 2022, Denny Caknan dan Happy asmara mengakhiri hubungan mereka.
Setelah setahun berlalu, Denny Caknan kembali menambatkan hati dengan seorang wanita. Bukan kembali ke pelukan Happy Asmara, melainkan seorang wanita yang pernah jadi model video klip sekaligus series "Kalih Welasku", Bella Bonita.
Advertisement
Potret Bella Bonita pun diunggah Denny Caknan di akun medsosnya, menandakan bahwa sang model sudah digandeng olehnya. Terdapat dua foto Bella Bonita diperlihatkan Denny Caknan saat sang model mengenakan busana kasual.
Menariknya bila kita intip media sosial Bella Bonita, beberapa kali ia mengunggah foto mengenakan baju pengantin wanita adat Jawa. Sejumlah netizen yang sudah mengendus hubungan mereka pun menyebut-nyebut Denny Caknan bakal menjadi suami Bella Bonita.
Kalimat Romantis Denny Caknan untuk Bella Bonita
Bersama foto-foto yang diunggah ke akun Instagram @denny_caknan, Rabu (5/7/2023), Denny Caknan menuliskan kalimat romantis yang ditujukan untuk Bella.
"Hey. Wanita yang tak pandai bicara, melukis, dan bernyanyi. @bellabonita_r.a Ah, km memang banyak kekurangan yang aku sukai. Mungkin awalnya seperti biasa saja, berjalan sewajarnya kita kawan dan akhirnya didekatkan, bercerita tentang masa lalu, bercanda tentang hal hal tol** yang pernah kita lalui, memang belum lama, tapi memang tak perlu lama," Denny Caknan mengawali.
"Dan maaf. Di proses itu, aku menemukan hal hal baru dan apa yg aku cari di hidup ini. BANYAK SEKALI 🤍 Sikap, Hati besar, dan tutur kata yang kalimat - Kalimatmu seolah kau Jauh lebih tua dariku. Masa lalu hanyalah masa lalu, yang tanpanya kita tak akan pernah merasakan apa yg dinamakan kenangan," sambungnya.
Advertisement
Isyarat Denny Caknan Ingin Serius dengan Bella Bonita
Selanjutnya, Denny Caknan mengisyaratkan bahwa hubungannya dengan Bella Bonita makin mantap dan serius. Seolah memberi aba-aba kepada keluarga, sahabat, rekan-rekan artis, hingga fans untuk menantikan ia duduk di pelaminan bersama model berparas ayu itu.
"Kali ini. ijin kan aku untuk tidak memperdulikan dr mana km berasal, dan mengabaikan apa kekurangan yang mungkin akan bisa terlengkapi. Hey. Rasanya ganjal sekali jika aku saja yang bahagia," terang Denny Caknan.
"Orang tua, Keluarga, teman, Dan Setidaknya banyak sekali orang yang tulus mencintai kepribadian ataupun karya - karya saya, yang harus ikut aku KABARKAN, terutama Fans2 saya. @tenananofficial dll. dr hati yang tulus dan bahagia, saya mengungkapkan keseriusan ini. Saya mencintainya," lanjutnya.
"Semoga kabar ini membuat kalian juga ikut merasakan apa yg saya rasakan ... Amin ...," pungkas Caknan.
Bikin Deretan Artis Ikut Merasakan Kebahagiaan Denny Caknan
Lantaran unggahan tersebut, sejumlah rekan artis mengaku ikut merasakan kebahagiaan Denny Caknan. Beberapa dari mereka mendoakan, ada juga yang menantikan undangan Denny Caknan.
"Wah lg lope lope ini ❤️❤️🔥," tulis Babe Cabita.
"Masyaallah...otw halal maseee bismillaaahh," tulis Ridho DA 2.
"Wachhh Ditunggu Undangane Wae Mass," pinta Fitri Carlina.
Advertisement
Reaksi Bella Bonita Dapat Pesan Romantis dari Pujaan Hati
Rupanya, Bella Bonita ikut menanggapi rangkaian kalimat romantis yang disampaikan Denny Caknan. Di situ, secara tersirat disampaikan alasan Bella mau menerima Denny Caknan.
"Hai orang yang selalu membuatku tetap tegar dan waras 🥲🤍 Cuma mau bilang hati hati kerjanya ya. Bissmillah smua dilancarkan...," balas Bella Bonita.