Liputan6.com, Jakarta - Akhir pekan, terlebih sekarang masih dalam musim libur sekolah, selalu jadi waktu menarik untuk mencoba berbagai macam resep camilan di rumah. Jika penasaran dengan resep camilan viral, Anda bisa mencoba membuat mochi bites.
Seperti olahan mochi tradisional, makanan ringan ini juga umumnya bercita rasa manis. Selain rasa mochinya yang bisa divariasikan, cocolan camilan ini juga bisa Anda pilih sesuai selera.
Advertisement
Tekstur kenyal dan saus cocolan yang menambah lezat membuat camilan ini sulit ditolak. Tidak hanya anak-anak, orang dewasa juga menyukai makanan ringan ini. Langsung catat sederet resep mochi bites berikut, seperti dirangkum dari Cookpad, Jumat, 7 Juli 2023.
Mochi Bites Matcha Cokelat
Resep kreasi pengguna @avitaunaiya ini membutuhkan bahan-bahan:
Bahan mochi:
100 gram tepung ketan
15 gram tepung maizena
30 gram gula
2 sdm minyak
150 ml susu
Bahan vla keju:
60 gram keju parut
15 gram gula
150 ml susu
1 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air
Bahan tambahan:
Bubuk pure matcha
Bubuk pure cokelat
Oreo, hancurkan
Cara Membuat Mochi Bites Matcha Cokelat
- Campur semua bahan mochi di satu wadah.
- Olesi wadah tahan panas dengan minyak, tuang adonan mochi ke wadah tersebut, lalu kukus selama 20 menit.
- Setelah 20 menit, uleni adonan mochi saat masih panas. Pakai sarung tangan plastik agar mengurangi rasa panas di tangan dan supaya tidak lengket, bentuk bulat kecil.
- Lumuri sebagian mochi dengan bubuk pure matcha dan sebagian lagi dengan pure cokelat.
- Buat saus vla: masak keju parut + gula + susu sampai gula larut, tuang adonan maizena, aduk rata sampai mengental.
- Sajikan mochi dengan saus keju dan oreo crumble.
Mochi Bites Saus Cokelat
Resep kreasi pengguna @Febry_Caturia ini membutuhkan bahan-bahan:
250 gram tepung ketan
170 ml susu cair
35 gram gula pasir
Baluran:
Tepung maizena,sangrai
Bahan saus cokelat:
100 gram dark chocolate
60 gram susu cokelat
2 sdm gula pasir
200 ml susu cair
1 sdm maizena
1 sdm air
Cara Membuat Mochi Bites Saus Cokelat
- Aduk rata semua bahan mochi, kemudian saring hingga halus.
- Masak sampai mengental, matikan api, biarkan hangat.
- Baluri tangan dengan maizena supaya tidak lengket. Bentuk bulatan mochi. Lakukan sampai selesai.
- Baluri mochi dengan maizena yang sudah disangrai.
- Buat saus cokelat: campur maizena dengan air, aduk rata.
- Masak susu dan cokelat, aduk terus sampai cokelat larut. Tambahkan larutan maizena.
- Masak sampai mengental. Angkat, sajikan bersama mochi.
Advertisement
Mochi Bites Kopi Es Krim
Resep kreasi pengguna @ranti_14019624 ini membutuhkan bahan-bahan:
7 sdm tepung ketan
1 sdm gula putih
1 bungkus kopi krim instan
100 ml air
Sejumput garam
1 sdm minyak goreng
Bahan pelapis:
Bubuk cokelat
Cocolan pelengkap:
Es krim durian atau rasa lain sesuai selera
Cara Membuat Mochi Bites Kopi Es Krim
- Siapkan dan campur semua bahan, kecuali minyak goreng, lalu aduk rata.
- Tambahkan minyak goreng, aduk kembali sampai tidak bergerindil, bila perlu disaring, sisihkan.
- Panaskan kukusan, lalu kukus adonan selama sekitar 40 menit, angkat, lalu uleni sebentar.
- Masukkan dalam plastik bentuk persegi atau sesuai selera, dinginkan.
- Potong jadi bentuk kotak kecil, lapisi dengan bubuk cokelat. Lakukan sampai semua selesai.
- Sajikan bersama es krim durian atau sesuai selera.