Kalah Lawan Persija Jakarta, Emral Abus: Kalau Andritany Tidak Tampil Bagus Kita Imbang

Bhayangkara Presisi sempat unggul 1:0 atas Persija Jakarta, namun Macan Kemayoran bisa membalikkan keadaan menjadi 4:1.

oleh Dewi Divianta diperbarui 17 Jul 2023, 21:00 WIB
Sempat Unggul Bhayangkara FC Kena Comeback Persija Jakarta 4:1 (Dewi Divianta/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Bhayangkara Presisi Indonesia FC baru saja melakoni laga lanjutan Liga 1 2023/2024 melawan Persija Jakarta. Pada menit awal kick off Persija Jakarta sempat kedodoran yang kemudian gol Crislan Henrique pada menit keenam membobol gawang Andritany.

Meski sempat unggul, namun beberapa menit setelah itu Bhayangkara FC dibalas dengan gol yang dicetak oleh Rico Simanjuntak menit ke-15. Tak berselang lama Persija Jakarta mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-18,  menit ke-34 lagi-lagi Simic membobol gawang Bhayangkara FC.

Tak puas dengan tiga angka akhirnya pada menit ke-74 gol Muhammad Akbar Arjunsyah sekaligus sebagai debut dan gol pertamanya.

Tiga laga belum menghasilkan poin sama sekali, Pelatih Bhayangkara FC, Emral Abus mengaku seharusnya timnya bisa imbang dengan skor 3:3 apabila Persija Jakarta tidak menurunkan kipernya Andritany.

"Secara hasil kami sangat kecewa awal-awal kami sangat yakin bisa memenangkan pertandingan dengan persiapan yang detail. Terbukti pada awal babak pertama kami sudah leading 1-0. Kalau Andritany tidak tampil bagus kita imbang 3:3," kata dia usai laga, Minggu (16/7/2023).

 

Simak Video Pilihan Ini:


Tiga Laga Belum dapat Poin

Emral Abus Evaluasi Laga Lawan PSIS jelang Hadapi Rans Nusantara (Dewi Divianta/Liputan6.com)

Emral Abus menuturkan anak asuhannya sempat unggul di menit awal dan terkejar menjadi 3:1 hingga babak pertama usai, ia mencoba meracik kekuatan untuk bisa bangkit agar anak asuhannya tersebut bisa membalik keadaan lagi.

"Pada babak kedua kami coba bangkit, kami sudah mulai menguasai pertandingan kalau tadi pemain bisa mencetak gol ke gawang Persija. Tapi, malah Persija terus menambah skor, kami sudah menyiapkan tim sebaik mungkin tapi belum dapat poin," ucap dia.

Sementara itu, pemain Bhayangkara FC Surya Maulana menyebut dirinya bersama rekan-rekannya sudah berusaha untuk menghasilkan poin dalam laga tersebut. 

"Hasil kalah membuat kita kecewa, rekan-rekan sudah berusaha semaksimal mungkin dan hasil belum berpihak ke Bhayangkara. Semoga di pertandingan selanjutnya Bhayangkara diberi hasil maksimal dan diberikan kemenangan," kata Surya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya