Liputan6.com, Jakarta - Manchester United tampaknya sudah tidak ingin memakai jasa Harry Maguire. Bahkan, manajer Erik ten Hag telah mencopot ban kapten dari bek tengah asal Inggris itu.
Harry Maguire diyakini tak akan menjadi bagian dari rencana ahli taktik asal Belanda itu. Tapi, kenaikangaji pemain berusia 30 tahun itu baru0baru ini akan mempersulit Setan Merah untuk menjualnya.
Advertisement
Namun, disinyalir Maguire tidak akan kekurangan peminat. West Ham United dikabarkan siap menampung mantan pemain Leicester City tersebut.
MU telah melepas Phil Jones dan Axel Tuanzebe musim panas ini. Sementara Eric Bailly juga akan pergi dari Old Trafford secara permanen.
Karena itu, Man Utd kemungkinan mendatangkan bek tengah baru jika Maguire pergi. Sebab, juara Liga Inggris 20 kali itu kini tinggal memiliki Raphael Varane, Lisandro Martinez, dan Victor Lindelof.
Berikut 3 bek tengah yang dapat didatangkan MU jika Harry Maguire hengkang seperti dikutip dari Sportsmole.
Axel Disasi (Monaco)
Masa depan Axel Disasi saat ini menjadi bahan spekulasi. Pemain berusia 25 tahun itu dianggap sebagai target Manchester United.
Pemain timnas Prancis itu tampil impresif untuk Monaco selama musim 2022/2023. Ia tampil dalam 49 pertandingan di semua kompetisi, menyumbang enam gol, dan empat assist.
Disasi masih punya dua tahun tersisa dalam kontraknya di Monaco. Tapi, diduga akan diizinkan untuk pergi dengan harga yang tepat pada musim panas ini.
Pemilik MU, keluarga Glazer, bersedia untuk mendukung rencana transfer manajer Erik ten Hag musim panas ini meski ada ketidakpastian seputar potensi penjualan klub. Jika Maguire bisa dijual sekitar 40 juta pound, uang tersebut dapat diinvestasikan kembali ke dalam skuad untuk mendatangkan Disasi.
Advertisement
Max Kilman (Wolverhampton Wanderers)
Wolverhampton Wanderers akan berusaha untuk mempertahankan Max Kilman pada musim panas ini. Karena, Napoli saat ini dianggap sebagai favorit untuk mendapatkan tanda tangannya dari tim racikan Julen Lopetegui.
Namun, Manchester United masih dapat memasuki perlombaan untuk mendapatkan pemain yang telah membuktikan dirinya sebagai bek tengah mengesankan di Liga Inggris selama tiga musim terakhir.
Kilman, yang memiliki tiga tahun tersisa dalam kontraknya di Molineux, tampil dalam 41 kesempatan di level klub selama musim 2022-23, termasuk 37 pertandingan di Liga Inggris.
Kuat di udara dan mengesankan dengan bola di kakinya, pemain Inggris ini bisa menjadi rekrutan yang sangat cerdas untuk MU. Dia tampaknya siap untuk membuat langkah selanjutnya dalam kariernya.
Antonio Silva (Benfica)
Antonio Silva merupakan orang luar dalam daftar ini. Karena, akan sulit bagi Manchester United untuk merekrut pemain yang secara luas dianggap sebagai salah satu pemain muda terbaik dalam sepak bola dunia.
Pemain berusia 19 tahun itu, yang diperkirakan masuk dalam radar sejumlah klub besar Eropa, baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dengan Benfica pada September 2022. Masa kontraknya saat ini akan berakhir pada Juni 2027.
Silva merupakan pemain penting bagi Benfica di musim lalu. Pemain timnas Portugal ini membuat 46 penampilan di semua kompetisi, mencetak lima gol, termasuk dua gol dalam 10 penampilan di Liga Champions.
Silva belum akan berusia 20 tahun hingga Oktober, namun penampilannya sangat luar biasa. Tidak akan mengejutkan jika melihat dirinya menjadi pemain yang sangat kuat dalam beberapa musim ke depan.
Benfica berada dalam posisi yang kuat untuk mempertahankan Silva untuk semusim lagi. Karena itu, akan sulit bagi MU untuk memboyongnya di bursa transfer saat ini.
Advertisement