Liputan6.com, Jakarta Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menunjuk Marsda Samsul Rizal sebagai Komandan Sekolah Staf dan Komando (Dansesko) TNI yang baru.
Putusan ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/779/VII/2023 tanggal 17 Juli 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.
Advertisement
Berdasarkan data yang dihimpun Kamis (21/7/2023), Marsda Samsul Rizal adalah lulusan terbaik AKMIL, peraih Adhi Makayasa Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1990.
Karirnya di TNI, di mana dia pun pernah juga menjabat sebagai pimpinan skadron di Iswahyudi (2004-2007), Ops Staf Operasi Markas Besar Angkatan Udara (Mabesau) (2010), Kepala Dinas Personil Lanud Iswahyudi (2011), Pamen Bais Mabes TNI (2011), Atase Pertahanan RI di KBRI Jerman (2011-2015), Pamen Mabesau (2016), Dik Sesko TNI (2016), Kepala Staf Komando Operasi Angkatan Udara (2018), Staf Khusus KSAU (2019-2020), dan Asisten Personil (Aspers) Panglima TNI.
Dia pun disebut, telah melakukan pengembangan penerbang Lanud Iswahjudi level internasional tahun 2018 yang diakui Angkatan Udara Australia (RAAF) sebagai salah satu AU dengan standar operasional dan keamanan tinggi.
Sebelumnya, Kabidpenum Puspen TNI, Letkol Laut (KH) Bazisokhi Gea mengatakan, rotasi jabatan ini dilakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi.
"Dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI ke depan yang semakin kompleks dan dinamis," kata Gea dalam keterangannya, Rabu (19/7/2023).
Ia menyebut, dalam Surat Keputusan Panglima TNI ini telah dilakukan mutasi dan promosi jabatan terhadal 96 Perwira Tinggi (Pati) TNI.
Dari jumlah tersebut, diantaranya 53 Pati TNI Angkatan Darat (AD), 26 Pati TNI Angkatan Laut (AL) serta 17 Pati TNI Angkatan Udara (AU).
Bagian TNI AU
Berikut 17 Pati TNI AU:Marsdya TNI Henri Alfiandi dari Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) menjadi Pati Mabes TNI AU (dalam rangka pensiun), Marsdya TNI Kusworo dari Dansesko TNI menjadi Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP), Marsda TNI Samsul Rizal dari Aspers Panglima TNI menjadi Dansesko TNI, Marsda TNI Arif Widianto dari Tenaga Ahli Pengajar Bid. Hubungan Internasional Lemhannas menjadi Aspers Panglima TNI, Marsda TNI Hesly Paat dari Pa Sahli Tk. III Bid. Intekmil dan Siber Panglima TNI menjadi Tenaga Ahli Pengajar Bid. Hubungan Internasional Lemhannas.
Marsma TNI A. Joko Takarianto dari Sekretaris Deputi Bid. Koord. Komunikasi, Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam menjadi Pa Sahli Tk. III Bid. Intekmil dan Siber Panglima TNI. Marsma TNI Arifien Sjahrir dari Sekretaris Deputi Bid. Koordinasi Politik Luar Negeri Kemenko Polhukam menjadi Sekretaris Deputi Bid. Koord. Komunikasi, Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam, Marsma TNI Dedy Ghazi Elsyaf dari Wairjenau menjadi Sekretaris Deputi Bid. Koordinasi Politik Luar Negeri Kemenko Polhukam.
Marsma TNI Basuki Rochmat dari Irops Itjenau menjadi Wairjenau, Marsma TNI Sekretaris Deputi Bid. Koordinasi Politik Luar Negeri Kemenko Polhukam Easter Hariyanto dari Pa Sahli Tk. II Intekmil dan Siber Panglima TNI menjadi Irops Itjenau, Marsma TNI Danang Sulistiyanto dari Danpuspomau menjadi Pa Sahli Tk. II Intekmil dan Siber Panglima TNI, Kolonel Pom Pipiek Krispiarto dari Kakor Parik Itjenau menjadi Danpuspomau.
Marsma TNI Dr. dr. Wawan M dari Wakil Dekan Bid. Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unhan menjadi Pati Mabes TNI AU (dalam rangka pensiun), Marsma TNI Dr. dr. Arif Setyawan, Sp.O.G., Subsp.,F.E.R.(K)., M.Kes., MMRS. dari Wakapuskes TNI menjadi Wakil Dekan Bid. Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unhan dan Kolonel Pnb Dr. Heri Kris Drihandaka dari Paban IV/Renprogar Srenaau menjadi Karo Pengamanan Setmilpres Kemsetneg.
Advertisement