Gelar Konser Solo The Odd of Love in Jakarta, Taeyeon Hapus Dahaga Penggemar

Penyanyi asal Korea Selatan, Taeyeon menggelar konser solonya bertema Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (22/7/2023). Dalam konser yang dimulai tepat pukul 14.30 WIB ini Taeyeon menghapus kerinduan panjang penggemarnya.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 22 Jul 2023, 17:05 WIB
Konser Taeyeon
Penyanyi asal Korea Selatan, Taeyeon menggelar konser solonya bertema Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (22/7/2023). Dalam konser yang dimulai tepat pukul 14.30 WIB ini Taeyeon menghapus kerinduan panjang penggemarnya.
Penyanyi asal Korea Selatan, Taeyeon menggelar konser solonya bertema Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (22/7/2023). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Konser dimulai tepat pukul 14.30 WIB. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Konser solo ini sekaligus menghapus kerinduan panjang penggemar Taeyeon. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Taeyeon resmi membuka konser solo perdana di Indonesia dengan membawakan single INVU. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Konser solo Taeyeon itu dinantikan penggemar yang memadati area konser sejak pagi. Ribuan penggemar itu ramai-ramai mengenakan pakaian bernuansa merah muda dan berbagai atribut. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Beberapa di antaranya yakni lightstick, hand banner, bandana, photocard, hingga kaus bergambar leader Girls' Generation itu. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Penonton yang hadir tidak hanya diramaikan dengan penggemar perempuan, tetapi juga para penggemar laki-laki alias fanboy. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Taeyeon terlihat anggun dengan pakaian berwarna hitam, senada dengan rambut panjangnya yang terurai lurus. Penampilannya itu pun disambut dengan teriakan heboh dan tepuk tangan meriah penggemar. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Dia membuka pertunjukan dengan INVU, lagu hit dari album berjudul INVU yang dirilis pada 2022, yang kemudian disambut euforia menggelora dari penggemar. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Antusiasme tinggi penggemar terus meningkat sepanjang penampilan Taeyeon. Dia juga melanjutkan aksinya dengan membawakan tiga lagu lain berturut-turut, yaitu Can't Control Myself, Some Nights, dan Set Myself On Fire. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta menjadi konser solo kelima yang digelar Taeyeon sepanjang karier. Konser tersebut dimulai di KSPO Dome, Seoul, Korea Selatan pada 3 dan 4 Juni. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya