Polisi Berkuda Curi Perhatian Warga Saat Car Free Day di Jakarta

Selain bagian dari pengamanan, kehadiran polisi berkuda saat hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) juga menjadi sarana wisata yang menghibur warga saat beraktivitas di CFD. Polisi berkuda menjadi primadona dan banyak warga yang antusias berfoto-ria bersama mereka.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 23 Jul 2023, 15:05 WIB
Polisi Berkuda di Car Free Day Jakarta
Selain bagian dari pengamanan, kehadiran polisi berkuda saat hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) juga menjadi sarana wisata yang menghibur warga saat beraktivitas di CFD. Polisi berkuda menjadi primadona dan banyak warga yang antusias berfoto-ria bersama mereka.
Warga berswafoto dengan polisi berkuda yang bersiaga saat hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (23/7/2023). Selain bagian dari pengamanan, kehadiran polisi berkuda ini juga menjadi sarana wisata yang menghibur warga saat beraktivitas di CFD. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Suasana CFD di kawasan Jalan Sudirman-MH Thamrin terpantau ramai hari ini. Warga datang untuk berolahraga sekaligus refreshing. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Selain melakukan olahraga seperti joging hingga bersepeda, banyak pula warga yang berswafoto di sekitar lokasi CFD. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Polisi berkuda yang bersiaga di kawasan tersebut pun menjadi primadona. Banyak warga yang antusias berfoto-ria bersama mereka. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Selain mengambil gambar para polisi yang sedang menunggangi kuda, banyak warga yang minta foto bersama mereka. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Warga menyentuh kuda yang ditunggangi polisi saat mengamankan CFD. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Anak-anak menyentuh kuda yang ditunggangi polisi saat mengamankan CFD. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya