Elon Musk Pamer Logo Baru di Kantor Twitter, Resmi Tampilkan Ikon X

Elon Musk baru saja mengumumkan kehadiran logo baru di kantor Twitter usai memastikan perubahan nama menjadi X.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 24 Jul 2023, 17:40 WIB
Pejalan kaki melintas di depan Kantor Pusat Twitter di San Francisco, California pada 4 November 2022. Setengah dari 7.500 karyawan Twitter diberhentikan pada 4 November, sebuah dokumen internal menunjukkan, ketika pemilik baru Elon Musk memulai perombakan besar-besaran dari perusahaan yang bermasalah. (AFP/Samantha Laurey)

Liputan6.com, Jakarta - Elon Musk telah mengumumkan akan mengubah logo burung biru Twitter menjadi huruf X. Rencana tersebut ia ungkapkan melalui unggahan di akun Twitter pribadinya @elonmusk.

Perubahan itu pun dilakukan secara keseluruhan. Bahkan, dalam unggahan terbarunya, Elon sempat memamerkan kondisi terkini kantor Twitter yang telah tampil dan memasang logo X.

"Kantor pusat kami malam ini," tulisnya seperti dikutip dari akun @elonmusk, Senin (24/7/2023). Bersama dengan kicauan itu, ia pun menampilkan foto kantor yang kini sudah memakai logo perusahaan X.

Selain perubahan logo di kantor, akun Elon Musk kini juga tidak lagi terlihat dengan logo burung biru khas Twitter. Di sebelah ikon verifikasi atau centang biru, ikon Twitter telah diganti dengan logo perusahaan X.

Tidak hanya Elon Musk, akun CEO Twitter Linda Yaccarino kini juga tidak lagi menampilkan ikon burung biru. Sama seperti Elon, ikon tersebut diganti dengan logo X sebagai nama perusahaan yang baru.

Sebelumnya, Elon Musk baru saja meng-update foto profil Twitter-nya, sekaligus memperlihatkan logo baru platform media sosial barunya tersebut. Hanya menampilkan huruf X, logo baru Twitter ini tampil dengan tulisan berwarna putih dan latar belakang hitam.

Selain mengubah foto profil dengan logo baru Twitter, Elon Musk juga menambahkan X.com ke bio akun media sosial pribadi miliknya.

Perubahan foto profil ini menjadi bukti dirinya memang serius untuk me-rebranding Twitter, dan menghapus logo burung biru ikonik bernama Larry tersebut.


Elon Musk Ubah Foto Profil Twitter dengan Logo X, Begini Tampilannya

Elon Musk Ubah Foto Profil Twitter dengan Logo X, Begini Tampilannya. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Berdasarkan beberapa laporan yang beredar saat ini, bos Tesla dan SpaceX ini memang berencana untuk membuat aplikasi super atau super app bernama "X".

Sehari sebelumnya, miliarder tersebut mengatakan dia ingin mengubah logo Twitter dengan men-tweet, "Kita akan segera mengucapkan selamat tinggal pada merek Twitter dan, secara bertahap, semua burung."

Elon Musk pun mengunggah sejumlah cuitan di akun Twitter-nya dengan mengatakan, "Jika logo X cukup bagus diunggah malam ini, kami akan menayangkannya di seluruh dunia besok.”

Elon memposting video pendek menampilkan animasi huruf "X" berkedip seperti yang bisa dilihat di bawah ini.

Dalam sesi Twitter Space, Elon mengatakan "Ya" ketika dirinya ditanya apakah logo ikonik burung biru Twitter juga akan diubah.

“Ya, kami memotong logo Twitter dari gedung dengan obor las,” katanya, sebagaimana dikutip dari NBC News, Senin (24/7/2023).  


Perubahan Branding ke

Pendiri Tesla dan SpaceX, Elon Musk. Christophe Gateau/AFP

Pada Minggu sore, alamat web X.com, domain dikembalikan ke Elon pada 2017 setelah dilepas di bawah merger PayPal kini dialihkan ke Twitter.

Pastinya perubahan dari gambar burung biru menjadi huruf "X" ini akan menjadi perubahan besar sejak dirinya membeli Twitter seharga USD 44 miliar tahun lalu.

Elon Musk mengatakan, alasan dirinya mengubah logo Twitter menjadi "X" adalah untuk mencerminkan ketidaksempurnaan dalam diri kita semua yang membuat kita unik."

Pada hari Minggu, CEO Twitter Linda Yaccarino mengatakan perubahan branding akan memperkenalkan poros utama untuk platform microblogging.

Dia mengatakan, dimasa mendatang Twitter akan menjadi pasar untuk "barang, layanan, dan peluang" yang didukung oleh kecerdasan buatan.

"Ini adalah hal sangat langka--dalam hidup atau dalam bisnis, di mana Anda mendapatkan kesempatan kedua untuk membuat kesan besar lainnya," cuit sang CEO,

"Twitter membuat satu kesan besar dan mengubah cara kita berkomunikasi. Sekarang, X akan melangkah lebih jauh, mengubah alun-alun kota global."

Linda melanjutkan, "X akan menghubungkan kita semua dengan cara yang baru saja kita bayangkan."


Fakta Mengejutkan Obsesi Elon Musk dengan Huruf X hingga Putuskan Ubah Logo dan Nama Twitter

Elon Musk. (Michael Gonzalez/Getty Images/AFP)

Faktanya, obsesi Elon Musk terhadap huruf "X" sudah hadir dalam kehidupan pribadi dan profesional dirinya sejak 1999 atau 25 tahun lalu.

Hal ini diawali ketika Elon mendirikan usaha ambisius bernama X.com, di mana dia membayangkan merek X akan merevolusi industri keuangan.

Dalam salah satu buku penulis biografi Ashlee Vance berjudul "Elon Musk: Tesla, SpaceX, dan the Quest for a Fantastic Future", mengungkap obsesi Musk terhadap "X".

Dilansir NPR, Senin (24/7/2023), obsesi Elon terhadap huruf X dimulai dengan salah satu bisnis pertama miliarder tersebut, X.com, yang kemudian merger dengan pesaing menjadi PayPal.

"Semua orang mencoba membujuknya untuk tidak menyebutkan nama perusahaan itu karena sindiran seksual, tetapi dia sangat menyukainya dan bertahan dengan itu," kata Vance.

Pada 2017, bos Twitter ini akhirnya membeli kembali url atau domain "X.com" dari PayPal. Dia pun sempat mencuitkan, domain tersebut memiliki nilai sentimental tinggi.

Lanjut ke 2015, Elon Musk yang kini sudah memiliki perusahaan mobil listrik pun tetap menunjukkan obsesi dirinya terhadap huruf "X" tersebut.

(Dam)

  

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya