Andi Dedi Wijaya Tangani Kasus Perceraian Artis, Masyarakat Miskin Sampai Kasus Korupsi

Andi Dedi Wijaya dikenal memiliki pengalaman dalam menangani kasus cerai artis.

oleh Aditia Saputra diperbarui 25 Jul 2023, 18:01 WIB
Andi Dedi Wijaya (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Andi Dedi Wijaya adalah seorang pengacara yang memiliki latar belakang sarjana hukum dari Sekolah Tinggi Hukum Pasundan angkatan 2012 dan saat ini sedang menempuh pendidikan S2 Magister Kenotariatan di Universitas Yarsi angkatan 2022.

Sejak berkuliah, Andi aktif dalam menangani perkara masyarakat miskin di lembaga bantuan hukum. Pada tahun 2015, ia mulai bekerja di kantor pengacara yang menangani klien korporasi dan bekerja di beberapa firma hukum besar di Indonesia.

Pada tahun 2019, Andi berhasil mendirikan kantor advokat dengan tim sendiri yang terdiri dari talenta terbaik dan ahli di bidangnya. Misi kantor advokat ini adalah untuk menyelesaikan kesenjangan antara kebutuhan hukum dan layanan hukum agar semakin terpenuhi dan kompetitif.

Andi menjelaskan alasan mendirikan kantor advokat sendiri, "Banyak masyarakat dan institusi yang belum merasa puas dengan penggunaan jasa pengacara," ujar Andi Dedi Wijaya kepada wartawan, baru-baru ini.


Kasus Hukum

Andi Dedi Wijaya (Istimewa)

Tim Andi menangani berbagai kasus hukum, termasuk urusan keluarga seperti perceraian, hak asuh, harta bersama, warisan, serta perkara perdata dan pidana seperti wanprestasi, perbuatan melawan hukum, dan kasus khusus seperti korupsi dan kejahatan pasar modal.

Kantor advokat Andi juga melayani klien korporasi dalam berbagai masalah hukum, termasuk memberikan legal opinion untuk keputusan bisnis penting dan membantu dalam proses aksi korporasi seperti merger dan akuisisi. Hingga tahun 2022, kantor advokat Andi telah menangani lebih dari 2000 perkara di Indonesia dengan berbagai variasi penyelesaian, di mana 70% diselesaikan dalam kurun waktu kurang dari 3 bulan, 20% dalam kurun waktu kurang dari 6 bulan, dan 10% dalam waktu lebih dari 6 bulan. Targetnya pada tahun 2023 adalah menangani lebih dari 4000 kasus di Indonesia, baik dalam litigasi maupun non-litigasi.

 


Keunikan

Andi menuturkan bahwa setiap kasus memiliki keunikan tersendiri dan telah menangani beberapa kasus yang mengesankan. Salah satunya adalah kasus cerai yang melibatkan seorang artis terkenal dengan inisial pria (B) dan (S).

Perkawinannya dilakukan secara katolik pada tahun 2022, namun akhirnya mengajukan gugatan cerai karena suami tidak menafkahi dan pekerjaannya tidak jelas.

"Kasus ini dianggap menarik karena sebelumnya artis tersebut terlihat hidup mewah di media sosial dan media lainnya," ujar Andi.

 


Kebenaran

Andi menyatakan bahwa sebagai pengacara, dia selalu berusaha untuk menemukan kebenaran di balik setiap kasus dan memberikan pelayanan terbaik kepada kliennya.

Meskipun ada kasus-kasus yang menghadirkan tantangan, dia berkomitmen untuk membantu klien mendapatkan keadilan dengan bijaksana, terutama dalam kasus-kasus yang melibatkan individu dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk artis.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya