Analisis Masalah dengan Mind Mapping, Gini Cara dan Manfaatnya!

mind mapping atau pemetaan pikiran adalah cara mengelompokan ide dalam bentuk kerangka. Metode ini digunakan untuk membantu mengingat atau menganalisis sebuah masalah.

oleh Mega Dwi Anggraeni diperbarui 01 Agu 2023, 09:00 WIB
Contoh mind mapping (sumber: Freepik)

Liputan6.com, Jakarta - Mind mapping dipercaya memiliki banyak manfaat, salah satunya membantu mengingat. Tapi yang mungkin jadi pertanyaan banyak orang adalah, apa sih mind mapping? Simak yuk ulasan lengkapnya!

Sesuai dengan namanya, mind mapping atau pemetaan pikiran adalah cara mengelompokan ide dalam bentuk kerangka. Metode ini digunakan untuk membantu mengingat atau menganalisis sebuah masalah.

Mind mapping juga disebut  dengan proses memindahkan bentuk pemikiran yang di otak ke dalam bentuk tulisan dan gambar. Sementara mind map adalah kerangka atau peta pikiran yang sudah dikelompokan berdasarkan ide dalam pikiran.

 


Manfaat Mind Mapping

Mind Mapping (sumber: Pixabay)

1. Meningkatkan Kreativitas dan Produktivitas

Membuat mind map bisa bermanfaat meningkatkan kreativitas. Kamu bisa menyajikan dan mengolah informasi dengan menggunakan grafis, gambar, dan lainnya. 

Selain itu, mind map juga bisa menjadi motivasi kamu untuk lebih produktif dan membuat aktivitas belajar menjadi tidak membosankan. 

2. Menghemat Waktu

Membuat mind map bisa menghemat waktu untuk mempelajari ulang materi yang telah dibuat. Metode ini bisa digunakan untuk berbagai macam hal, termasuk belajar di sekolah atau kuliah, juga perencanaan bisnis dan pemasaran. 

3. Meningkatkan Ketelitian

Membuat mind map juga bisa meningkatkan ketelitian. Lewat pola mengelompokkan informasi yang didapat, kamu bisa melatih kemampuan mengatur informasi dengan lebih akurat.

4. Melatih Memahami Diri

Jika terbiasa dengan menyusun informasi penting dengan mind mapping, konsentrasi akan meningkat secara otomatis. 

Selain itu, informasi-informasi penting yang dipetakan menggunakan mind mapping juga akan memudahkan seseorang dalam membuat rencana serta membangun kerangka kerja dengan lebih cepat dan efektif.

5. Meningkatkan Pemahaman

Metode ini juga bermanfaat untuk meningkatkan fungsi kerja otak. Seseorang yang terbiasa membuat mind map, secara otomatis akan lebih cepat memahami materi yang sedang ia pelajari.

Selain itu, penggunaan kata kunci sederhana pada mind mapping juga akan membantumu dalam mengingat materi-materi penting yang berkaitan dengan ide utamanya.

 

 

 


Cara Membuat Mind Mapping

Contoh mind mapping (sumber: Freepik)
  1. Tentukan topik utama
  2. Tambahkan cabang berdasarkan topik utama
  3. Uraikan cabang utama menjadi beberapa sub-topik
  4. Hubungkan settiap ide dengan garis
  5. Gunakan kode warna pada garis penghubung di setiap sub-topik
  6. Kembangkan sub-topik dengan ide yang paling penting
  7. Tambahkan catatan kecil

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya