Liputan6.com, Jakarta Rahasia kulit cerah ala Korea menjadi topik yang sering diperbincangkan kaum hawa. Gimana nggak, para wanita Korea seakan menjadi standar kecantikan karena memiliki kulit putih, bersih, dan glowing.
Namun yang harus kamu ketahui, wanita Korea sendiri punya standar kecantikan, seperti kulit cerah, hidung mancung, pipi merona, dan bibir cerah meski tanpa polesan lipstik. Hal itu pun, menurut laman Asiasociety.org, menjadi standar kecantikan selama ribuan tahun yang diyakini para wanita Korea.
Advertisement
Wajar jika saat ini, Korea Selatan pada khususnya menjadi salah satu negara yang dipercaya untuk melakukan bedah plastik. Itu karena kecantikan menjadi aset terbesar bagi wanita Korea dan semakin banyak kaum hawa yang ingin mencapai standar ketat tersebut.
Meski fakta berkata demikian, kamu juga bisa kok mencoba rahasia kulit cerah ala wanita Korea. Namun ada baiknya kamu mengetahui rahasia kulit putih glowing wanita Korea, seperti dikutip laman Mykoreanaddiction.com berikut ini:
1. Perawatan Kulit Hal Utama Bagi Wanita Korea
Jika kamu datang ke Korea, kamu pasti akan melihat orang-orang yang memiliki kulit putih glowing dan bersih. Diketahui ternyata, wanita Korea punya kebiasaan melakukan perawatan kulit, untuk mendapatkan hasil maksimal di jangka panjang.
Mereka percaya bahwa menjaga kesehatan kulit adalah cara menghargai kulit mereka sendiri. Selain itu, mereka juga lebih mementingkan perawatan kulit, untuk meminimalisir munculnya masalah kulit. Maka dari itu, mereka pun rutin melakukan langkah-langkah perawatan kulit untuk membersihkan, eksfoliasi, menghidrasi, dan melembapkan.
Rahasia kulit putih wanita Korea didapatkan karena mereka melakukan pembersihan wajah ganda. Artinya, rutin menggunakan pembersih berbahan dasar minyak dan air untuk menghilangkan riasan dan kotoran secara menyeluruh.
Kemudian mereka juga melakukan perawatan kulit untuk mengeksfoliasi atau mengangkat sel kulit mati dengan produk skincare. Untuk melembapkan, mencerahkan, dan merawat kulit, mereka rutin mengaplikasikan serum setelah toner.
Rutinitas perawatan kulit cerah glowing mereka, diakhiri dengan menggunakan masker, krim mata atau eye cream. Di siang hari, mereka nggak lupa mengaplikasikan tabir surya. Nah, itu untuk perawatan kulit wajah.
Untuk perawatan tubuh, selain membersihkan, mereka juga rutin menggunakan pelembab atau handbody. Mereka juga menggunakan body mist favorit untuk membuat kulit harum.
2. Riasan Wajah alias Makeup
Meskipun perawatan kulit menjadi rahasia kulit cerah, namun kulit terkesan nggak sempurna tanpa adanya riasan. Yup, ketika kulit sudah bersih, terhidrasi, lembap karena rutin melakukan perawatan kulit, perlu sedikit penyempurnaan dengan menggunakan beberapa produk riasan.
Orang Korea percaya bahwa mereka memiliki kulit yang bagus. Dibandingkan tampil glamor, mereka lebih menyukai menonjolkan kulit halusnya, dengan riasan yang minimalis, untuk menciptakan tampilan kulit tampak sebening kristal, kulit putih glowing, dan halus.
3. Produk Kecantikan Alami
Pasar kecantikan Korea menawarkan banyak sekali produk perawatan kulit yang akhirnya menjadi tren, bukan cuma di Korea tapi juga di beberapa negara, salah satunya Indonesia.
Nah, produk-produk kecantikan Korea umumnya fokus menawarkan produk yang mengandung bahan-bahan alami dan formula yang membuat kulit lebih lembut karena terinspirasi dari produk kecantikan tradisional Korea.
Salah satu kandungan bahan alami tersebut adalah ekstrak tumbuhan Centella Asiatica, ekstrak bamboo birch juice yang kaya akan amino acid dan mineral untuk menjaga kelembapan dan sebagai anti inflammatory, dan lidah buaya. Setiap bahan tersebut diketahui dapat menghidrasi dan menutrisi kulit secara mendalam.
4. Melindungi Kulit dari Sinar Matahari
Untuk melindungi kulit sehat mereka dari sinar matahari, tabir surya nggak pernah di skip. Yup, paparan sinar UV dapat membuat kulit kering karena kehilangan kelembapannya, menyebabkan penuaan dini seperti munculnya kerutan, dan bintik hitam.
Maka dari itu, mereka rutin menggunakan tabir surya bahkan ketika cuaca sedang mendung sekalipun. Ya, mereka mengoleskan tabir surya atau sunscreen secara berulang, untuk melindungi lapisan terluar kulit wajah.
Oh ya, nggak jarang, ketika keluar rumah mereka menggunakan payung, menggunakan topi besar, baju lengan panjang, dan celana panjang untuk menutupi kulit, dan menggunakan masker, agar terlindungi dari paparan sinar matahari secara langsung.
5. Diet Sehat
Selain perawatan kulit yang menjadi rahasia kulit cerah dan kulit putih, mereka juga percaya bahwa kecantikan itu berasal dari dalam. Maka dari itu, mereka juga menjaga pola makan seimbang, seperti sayur-sayuran, ginseng, teh sehat, dan buah, untuk mendapatkan kulit putih bersih dan awet muda.
Selain itu, orang Korea juga menjalankan diet rendah glikemik. Bahkan dalam sebuah studi pada 2012, partisipan yang juga orang dewasa yang berjerawat mengikuti diet rendah glikemik selama 10 minggu. Hasilnya, terjadi peningkatan klinis dalam jumlah lesi jerawat inflamasi dan noninflamasi, serta peradangan kulit berkurang hingga 50%.
6. Genetika
Poin ini memang nggak bisa dipungkiri ya bahwa genetika memainkan peran besar dalam fisik seseorang. Gen bertanggung jawab atas warna mata, jenis rambut, tinggi badan, struktur wajah, dan masih banyak lagi.
Wajar jika kamu mungkin berpendapat bahwa kulit putih orang Korea didapatkan dari genetika. Meski demikian, bukan berarti mereka yang memiliki gen tersebut, memiliki kulit putih sempurna, loh!
Itu karena kondisi dan penampilan kulit sangat bergantung pada kesadaran untuk merawat diri. Artinya, banyak yang terlahir dengan gen tertentu, namun masih bisa mendapatkan kulit yang bersih dan glowing.
Cara Mencerahkan Kulit Wajah secara Alami
Untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah, bersih dan segar, kebanyakan orang ingin mendapatkan dengan cepat dan instan. Caranya adalah dengan memakai produk kecantikan seperti sabun wajah, pelembap wajah, alas bedak, dan bedak. Namun apakah produk kecantikan itu benar-benar aman bagi kulit wajah? Produk kecantikan seperti alas bedak dan bedak hanya jadi 'penutup' wajah sementara saja, bukan membuat wajah cerah secara permanen.
Nah berikut ini cara mencerahkan kulit wajah secara alami:
Advertisement
1. Minum Air Putih
Rahasia kulit cerah ala Korea kamu bisa mencukupi kebutuhan konsumsi air putih harian, agar kulit terhidrasi dan bercahaya. Minum cukup air putih sekitar delapan gelas per hari, akan memperbaiki tekstur dan penampilan kulit dengan membuang racun.
2. Tingkatkan Kualitas Tidur
Ini adalah salah satu rahasia kulit cerah yang mudah dilakukan. Yup, kamu harus tahu kalau kurang tidur dapat mengganggu kesehatan kulit badan sekaligus wajah dan tubuh secara alami membutuhkan 7 hingga 9 jam tidur.
Mengapa untuk mendapatkan kulit putih alami harus dengan tidur cukup? Saat tidur, tubuh akan meningkatkan aliran darah ke kulit yang berarti seseorang akan bangun dengan cahaya yang sehat. Namun jika kurang tidur, kulit bisa terlihat kusam dan tidak bernyawa, belum lagi munculnya lingkaran hitam.
Advertisement
3. Pakai Tabir Surya bahkan di Dalam Ruangan
Kulit putih Korea didapatkan karena mereka rutin menggunakan tabir surya bahkan saat sedang berada di dalam ruangan. Kamu juga dapat melakukan hal yang sama karena paparan matahari juga dapat menembus dalam ruangan. Pengaplikasian tabir surya dapat menjadi rahasia kulit glowing dengan mengoleskannya rutin setiap dua jam sekali.
4. Melembapkan Kulit
Kamu perlu melembapkan kulit menggunakan pelembap harian atau minyak wajah dua kali dalam sehari karena dapat membantu menyingkirkan kulit kering dan bersisik dan membuat kulit tampak bercahaya atau putih bersinar.
Advertisement
5. Pijat Wajah dengan Minyak Zaitun dan Madu
Ini adalah rahasia kulit putih alami, yaitu dengan melakukan pemijatan rutin pada wajah menggunakan minyak zaitun dan madu. Lakukan cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami ini setiap hari! Campurkan 2 sdm minyak zaitun dan satu sdt madu dan pijat ke kulit selama beberapa menit. Jika memiliki kulit berminyak, tambahkan beberapa tetes jus lemon. Bersihkan dengan air hangat.
6. Uap Wajah
Untuk mendapatkan kulit putih alami, glowing, dan kenyal, kamu dapat melakukan metode penguapan pada wajah. Manfaatnya untuk membuka pori-pori dan membersihkan semua kotoran dan membuat kulit cerah bersinar. Alih-alih menggunakan air biasa, cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami lainnya bisa dilakukan dengan merebus kulit lemon dalam air lalu gunakan airnya untuk menguap wajah. Lakukan ini selama beberapa menit dan kemudian keringkan wajah dengan handuk basah yang lembut.
Advertisement
7. Mengandalkan Air Mawar Dingin
Gunakan air mawar dingin yang memiliki sifat anti-inflamasi dan mampu mengurangi kemerahan pada kulit. Semprotkan air mawar dingin pada wajah akan membuat kulit segar dan meningkatkan warna kulit atau mencerahkannya.
8. Melakukan Eksfoliasi
Eksfoliasi atau pengelupasan sel kulit mati perlu dilakukan dan dijadikan rahasia kulit cerah. Nah cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami adalah menggabungkan 2 sdt bubuk beras dicampur dengan sedikit minyak kelapa. Gosokkan campuran ini pada kulit secara rutin untuk hasil cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami yang maksimal.
Advertisement
9. Masker Kulit Jeruk
Kamu juga dapat menggunakan masker kulit jeruk dan masukkan ke dalam daftar rahasia kulit cerah ya! Aplikasikan masker kulit jeruk untuk mendapatkan hasil kulit cerah ala wanita Korea. Haluskan kulit jeruk segar dengan susu dingin dan oleskan pasta ke wajah dan leher. Cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami ini perlu diterapkan dua kali seminggu untuk hasil yang maksimal.
10. Memanfaatkan Lidah Buaya
Lidah buaya dapat dimanfaatkan sebagai masker atau lulur. Campurkan 2 sdt gel lidah buaya dengan 1/2 sdt kunyit dan 1 sdm madu dalam mangkuk dan oleskan ke wajah dan leher. Biarkan selama 15 menit dan kemudian cara memutihkan kulit wajah secara permanen dan alami mulai bersihkan menggunakan kapas yang direndam dalam susu dingin. Cuci muka dengan air dingin setelah menyeka dengan susu. Maka kulit lebih cerah dan tampak glowing.
Advertisement
11. Menggunakan Toner Dua Kali Sehari
Menggunakan toner dua kali sehari menjadi cara yang dapat kamu lakukan agar kulit cerah. Kamu bisa membuat toner alami dengan mencampurkan cuka sari apel dan air mawar dengan perbandingan yang sama. Kemudian rendam kapas dalam larutan dan bersihkan wajah dengan itu, bilas setelah 2 menit. Ini akan menghilangkan kotoran dan sel kulit mati, bikin cerah secara alami.
12. Menjaga Diet Seimbang dan Sehat
Apa yang kamu makan akan mempengaruhi kondisi kulit. Maka dari itu, penting juga bagi kamu untuk menerapkan pola diet yang sehat dan seimbang untuk mendapatkan kulit cerah ala wanita Korea, seperti yang mereka lakukan selama ini. Oh ya, hindari konsumsi makanan berminyak, manis, dan pedas secara berlebihan. Ada bainya kamu memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin C, E, karotenoid, dan asam lemak omega.
Advertisement
13. Hindari Rokok
Ini sudah menjadi pengetahuan umum bahwa banyak dampak buruk dari merokok, salah satunya bisa mempengaruhi kesehatan kulit. Pada orang yang memiliki kebiasaan merokok, kondisi kulitnya cenderung kering, kusam, dan nggak sehat.
14. Rutin Berolahraga
Rahasia kulit cerah dan tampak glowing yang murah adalah dengan berolahraga secara rutin. Bukan cuma mencerahkan kulit, aktivitas positif ini juga terbukti dapat mengoptimalkan metabolisme tubuh. Olahraga dapat dilakukan tiga kali dalam seminggu dengan durasi sekitar 30 menit. Pilihlah jenis olahraga yang menyenangkan hati, agar kamu dapat melakukannya secara konsisten.
Advertisement
15. Mengelola Stres
Agar kamu memiliki kulit sehat dan tampak glowing, kelola stresmu dengan baik. Itu karena kadar stres yang tinggi dapat menurunkan kesehatan kulit, bahkan membuat tampilannya lebih kusam. Oleh karena itu, jika kamu ingin tampilan kulit yang lebih cerah, cobalah untuk mengelola stres dengan baik. Caranya bisa dengan bermeditasi, melakukan hobi yang positif, atau curhat dengan orang yang dipercayai.
(*)