Liputan6.com, Jakarta - PT Indra Karya (Persero) meraih penghargaan Gold 4 Star dalam ajang TJSL & CSR Awards 2023 untuk kategori Pilar Ekonomi melalui Program Pembangunan Kemandirian Desa Sukorejo, Kabupaten Sragen di Jawa Tengah yang dikelola secara terintegrasi.
“Pelaksanaan Program demi mewujudkan Desa Sukorejo yang terintegrasi menghasilkan nilai lingkungan dan sosial yang membahagiakan untuk kami karena program tersebut bisa meningkatkan perekonomian warga secara berkelanjutan,” ucap Direktur Utama PT Indra karya (Persero) Gok Ari Simamora dalam keterangan resminya, Kamis (10/08) dengan didampingi oleh Okky Suryono selaku VP Corporate Secretary yang juga mengelola unit TJSL di lingkungan PT Indra Karya (Persero).
Advertisement
Berdasarkan perhitungan dampak program Social Return on Investment (SROI), PT Indra Karya (Persero) berhasil mendorong dampak terciptanya nilai sosial bagi Desa dengan nilai SROI sebesar 597,5% atau setara dengan 1 : 6 dengan pembulatan ke atas.
“Nilai ini sebagai hasil dari pelaksanaan program seperti Biogas sebagai sumber daya kebutuhan energi alam, pestisida organik, pengembangan tanaman jali, sentra durian dan lain-lainnya. Selain itu, kami juga mengapresiasi keterlibatan 42 petani dan BUMDes sehingga Program Desa Terintegrasi ini bisa terealisasikan dengan baik,” katanya.
Pelaksanaan program kemandirian energi dengan pengelolaan biogas dengan jumlah 49 unit yang terbuat dari kotoran sapi dan energi yang dihasilkan difungsikan sebagai penerangan, tenaga pompa air dan gas yang telah dimanfaatkan oleh 64 KK atau kurang lebih sebanyak 200 jiwa, Sedangkan bagi BUMDes program-program ini juga meningkatkan penghasilan BUMDes sebesar 98% dari tahun sebelumnya.
Membangun Kualitas Hidup
Pada kesempatan tersebut, Okky Suryono selaku VP Corporate Secretary PT Indra Karya (Persero) juga menjelaskan bahwa program TJSL yang dijalankan ini merupakan komitmen Direksi dan manajemen perusahaan untuk menjalankan setiap program dengan mengacu pada prinsip Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau SDGs,
"Harapannya, Program Desa Sukorejo Terintegrasi bisa memberikan dampak positif dalam membangun kualitas hidup masyarakat dan lingkungan secara berkelanjutan dan sekaligus mendukung penerapan Sustainable Development Goals (SDGs) agar masyarakat desa bisa merasakan kemandirian ekonomi dan Desa Sukorejo di tahun 2023 ini terpilih jadi salah satu Destinasi bagi Relawan Bakti BUMN dari Kementerian BUMN,” jelasnya.
Ajang TJSL & CSR Awards tahun 2023 ini merupakan ajang penghargaan tiga dan digelar oleh BUMN Track dengan mengangkat tema “Program TJSL dan CSR BUMN melalui 4 Pilar Pembangunan yang menciptakan nilai tambah bagi perusahaan dan UMK yang berkelanjutan".
Advertisement