Liputan6.com, Jakarta Andre Taulany, sosok musisi dan aktor serba bisa, tampaknya siap kembali menghibur para penonton setia televisi, salah satunya di stasiun tv swasta, NET, mulai bulan Agustus 2023. Bersamaan dengan kehadiran tiga konten baru, NET akan memperkenalkan program variety show yang berjudul "Gasskeun”.
“Gasskeun” akan menampilkan Andre Taulany, Ananda Omesh, dan Sahila Hisyam sebagai host utama. Program ini menawarkan keseruan bincang ringan dan tantangan unik bersama bintang tamu terkenal.
Advertisement
Acara "Gasskeun" akan disajikan dua kali dalam seminggu, yaitu pada Senin dan Selasa, pukul 20.00 - 21.30 WIB, dan akan mulai tayang pada Senin, 7 Agustus 2023, seperti keterangan tertulis yang diterima redaksi.
Dalam "Gasskeun," para pemirsa akan menikmati sejumlah segmen menarik, termasuk music performance, talkshow, dan bakat-bakat unik dari para penonton.
Acara ini sekaligus jadi ajang kangen pemirsa, lantaran mantan vokalis Stinky itu sempat disukai dengan format acara seperti ini yang dibawakan bareng Sule di stasiun televisi yang sama. Sementara itu, belakangan ayah 3 anak ini melejit ;ewat sketsa komedi Lapor Pak! di Trans 7.
Segmen Musik
Pada segmen music di talkshow entertainment yang dipandu Andre dkk, acara akan menampilkan musisi-musisi lokal yang sedang viral dengan lagu andalannya.
Selanjutnya, di segmen talkshow, para penonton akan diajak untuk bersantai dan tertawa dengan cerita-cerita menarik dari berbagai bintang tamu, termasuk selebriti dan tokoh inspiratif, yang akan berbagi kisah unik mereka.
Advertisement
Games
Tak ketinggalan, Andre, Omesh, dan Sahila akan mengajak bintang tamu dan penonton untuk menghadapi berbagai tantangan seru dalam segmen games.
Tak hanya itu, "Gasskeun" juga memberikan kesempatan bagi penonton yang berbakat untuk tampil dan bertemu langsung dengan ketiga hostnya. Bakat-bakat menarik akan menjadi sorotan dalam segmen khusus di acara ini.
Program Lain
Selain kehadiran Andre Taulany dalam "Gasskeun," NET juga menyiapkan dua konten reality baru, yaitu "Cerita Hari Ini" dan "Inilah Kisahnya." Pada program "Cerita Hari Ini," penonton akan diajak menyaksikan perjalanan Anwar BAB yang mengunjungi figur-figur inspiratif mulai 10 Agustus 2023, setiap hari Kamis dan Jumat, pukul 19.00-20.00 WIB. Acara ini akan menjadi panggung bagi kisah-kisah luar biasa para tokoh yang berhasil menghadapi berbagai rintangan dalam hidup mereka.
Sementara itu, konten reality "Inilah Kisahnya" akan mengulas realitas sosial dan peristiwa menarik yang dekat dengan keseharian masyarakat. Tayangan ini akan mengudara setiap Senin hingga Kamis, pukul 21.30-22.30 WIB, dan akan dimulai pada tanggal 7 Agustus 2023.
Advertisement