Christopher Doyle: 'Life of Pi' Menghina Dunia Sinematografi

Christopher Doyle mengeluarkan pernyataan pedasnya terhadap kemenangan Life of Pi di ajang Oscar 2013 untuk kategori Sinematografi Terbaik.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Mar 2013, 20:00 WIB

Christopher Doyle mengeluarkan pernyataan pedasnya terhadap kemenangan Life of Pi di ajang Oscar 2013 untuk kategori Sinematografi Terbaik. Baginya, hal tersebut merupakan sebuah penghinaan bagi dunia sinematografi.

"Saya mencoba mencari cara untuk mengungkapkan ini dengan bahasa yang paling sopan. Tapi buat saya, apa yang dilakukannya adalah sebuah kesalahan." ucapnya seperti dikutip dari harian Digital Spy pada 14 Maret 2013 lalu.

"Apa artinya Sinematografi kalau kau sama sekali tidak punya kontrol untuk itu. Dan buat saya, ini merupakan sebuah penghinaan untuk dunia Sinematografi." lanjutnya.

Seperti diketahui sebelumnya, film Life of Pi karya sutradara Ang Lee merupakan salah satu film yang cukup sukses di ajang Academy Awards 2013 lalu. 

Mengeksplorasi imajinasi Ang Lee dengan cara yang mengagumkan. Film yang menampilkan Suraj Sharma sebagai salah satu tokoh utamanya ini pun berhasil  meraih 4 piala sekaligus yakni Sinematografi Terbaik, Visual Effect Terbaik, Score Terbaik, hingga Sutradara Terbaik.(Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya