Transformasi Lee Jung Ha Naik 30 Kilogram untuk Peran Kim Bong Seok dalam Drakor Moving

Kim Bong Seok yang diperankan Lee Jung Ha memiliki kemampuan melayang-layang di udara.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 13 Agu 2023, 21:00 WIB
Lee Jung Ha (Foto: Instagram/ jungha.km)

Liputan6.com, Jakarta Nama aktor muda Lee Jung Ha sedang jadi perbincangan hangat berkat kemampuan aktingnya yang luar biasa di drakor populer Moving. Dalam serial ini, dia berperan sebagai remaja bernama Kim Bong Seok.

Kim Bong Seok memiliki kemampuan melayang-layang di udara. Fluktuasi emosi yang kecil saja bisa membuat tubuhnya terangkat. Karena itu, sang ibu yang bernama Mi Hyun (Han Hyo Joo) memberi putranya makanan banyak agar tubuhnya gemuk.

Dengan bobot tubuhnya yang berat, maka Kim Bong Seok diharapkan tak mudah melayang sehingga dia dapat menjalani aktivitasnya dengan normal.

Demi perannya ini, Lee Jung Ha berupaya menaikkan berat badannya hingga menyentuh angka 30 kilogram. Hal ini dia sampaikan dalam sesi wawancara.

"Saya sangat senang bisa makan. Saat berat badan saya berangsur-angsur bertambah, saya ingin menjadi Bong Seok secepat mungkin, dan semakin saya gemuk semakin saya bisa melihat hasilnya," jelas aktor kelahiran 1998 itu dikutip dari Koreaboo.

Lee Jung Ha (Foto: Instagram/ jungha.km)

Lengan Berotot Lee Jung Ha

Usahanya untuk menjadi Kim Bong Seok tidak main-main, bukan? Padahal, sebelum menerima peran ini, dia memiliki tubuh yang ideal. Itu dapat dilihat dari foto-fotonya di Instagram.

Pada 31 Desember 2020, Lee Jung Ha mengunggah foto yang memperlihatkan lengannya yang berotot kekar. Ini adalah momen saat dia membintangi serial Run On.

"Last night of 2020 with Run On, Happy new year to you all," tulisnya sebagai keterangan foto.

Lee Jung Ha (Foto: Instagram/ jungha.km)

Tubuh Kurus Lee Jung Ha

Dua bulan kemudian, yaitu pada Februari 2021, dia juga mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan tubuhnya yang kurus. "Today's run on.. It's the last episode. Will you watch it? I am going to watch," tulisnya.

Setelah syuting Moving selesai, Lee Jung Ha telah berhasil menurunkan berat badannya. Proporsi tubuhnya kini kembali ideal.

“Saya khawatir karena tubuh saya jadi lebih berat setelah berat badan naik, tetapi setelah menurunkannya, saya merasa lebih ringan dan merasa sehat karena saya berolahraga sambil mengatur pola makan saya.”

Lee Jung Ha (Foto: Instagram/ jungha.km)

Lee Jung Ha Setelah Menurunkan Berat Badan

Lee Jung Ha (Foto: Instagram/ jungha.km)

Dalam Instagramnya, Lee Jung Ha memperlihatkan fotonya yang sedang bersepeda dengan tubuh idealnya. Foto itu diunggah pada 18 Juli 2023.

"Back at it with the grind," tulisnya.

Lee Jung Ha pertama kali dikenal melalui proyek reboot idola KBS2, The Unit, pada tahun 2017. Sejak itu, dia telah muncul di sejumlah web dram, termasuk Run On JTBC, Nevertheless dan banyak lagi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya