Roberto Mancini Mundur dari Timnas Italia, 5 Nama Berpotensi Jadi Penggantinya

Roberto Mancini sukses membawa Timnas Italia menjuarai Piala Eropa 2020.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 14 Agu 2023, 15:00 WIB
5. Roberto Mancini – Legenda Lazio ini baru saja membawa timnas Italia lolos ke Euro 2020. Sebelumnya ia juga telah sukses membawa Inter Milan dan Manchester City merengkuh titel juara. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta Pengumuman mengejutkan dilontarkan legenda sepak bola, Italia Roberto Mancini. Dia memutuskan mundur dari jabatannya sebagai pelatih Gli Azzurri. Saat ini, FIGC tengah berusaha mencari penggantinya. 

"Roberto Mancini telah mundur dari jabatan pelatih timnas Italia. Saat ini, FIGC tengah mencari opsi terbaik untuk tim Azzurri," tulis federasi sepak bola Italia lewat akun Twitter resminya. 

Mancini direkrut menjadi pelatih timnas Italia pada 2018 lalu. Dia dianggkat sebagai pelatih Gli Azzurri menggantikan Gian Piero Ventura usai gagal membawa Negeri Pizza lolos kualifikasi Piala Dunia 2018. 

Di tangan Mancini, Gli Azzurri melesat cepat. Baru dua tahun menjabat, pria yang pernah memperkuat Inter Milan dan Lazio itu sudah berhasil mempersembahkan gelar Piala Eropa untuk Italia. Di babak final, Italia membungkam nyanyain Football is Coming Home dengan mengalahkan Inggris lewat adu penalti.

Dia dipuji karena keberaniannya memanggil pemain muda ke dalam timnya. Salah satunya adalah saat dia memberi kepercayaan kepada Nicolò Zaniolo, bahkan saat belum menjalani debut di Serie A. 

Sayang, magis Roberto Mancini cepat meredup. Setelah mengantar Italia menjadi kampiun Benua Biru, dia justru gagal membawa timnya menembus kualifikasi Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar. Wajah Mancini tercoreng setelah Italia secara mengejutkan kalah 0-1 di semifinal play-off dari Makedonia Utara. 

Mirisnya lagi, kekalahan ini dialami Gli Azzurri saat tampil di hadapan publik sendiri. 

 

 

 

 

 


Roberto Mancini Kehilangan Dua Sahabat Secara Beruntun

Chelsea telah menunjuk Bruno Saltor sebagai manajer sementara untuk menggantikan Graham Potter di Premier League 2022/2023. (AFP/Adrian Dennis)

FIGC tidak menyampaikan alasan Mancini mengundurkan diri. Begitu juga dengan Mancini. Pria yang kini sudah berusia 58 tahun itu belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait kepergiannya dari skuad Azzurri.

Hanya saja, Mancini seperti diketahui baru saja melewati dua momen emosional secara beruntun. Awal tahun ini, dia kehilangan  teman baik yang juga mantan rekan setim dan ketua delegasi tim nasional, Gianluca Vialli akibat kanker pankreas. Vialli meninggal dunia saat berusia 58 tahun. Tiga minggu sebelumnya, Mancini juga kehilangan mantan rekan setim, Sinisa Mihajlovic akibat hal yang sama. 

 


Kandidat Pengganti Roberto Mancini Bermunculan

Sementara itu, sejumlah kandidat yang dianggap layak menggantikan Mancini mulai bermunculan. Dan Copa90 menilai setidaknya adalah 5 pelatih yang berpotensi menangani Gli Azzurri ke depannya.

Mereka dianggap paling memungkinkan karena saat ini masih dalam status menganggur.

Siapa saja? Simak daftarnya di bawah ini:

  1. 1. Fabio Cannavaro 
  2. 2. Gennaro Gattuso
  3. 3. Antonio Conte
  4. 4. Luciano Spalletti
  5. 5. Massimiliano Allegri 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya