12 tahun wara wiri di industri hiburan, artis kelahiran 16 November 2008 ini sudah bintangi ragam judul sinetron, film hingga FTV. Didapuk memerankan Ainun kecil dalam film Habibie & Ainun 3 tentunya menjadi kebanggaan sendiri bagi Basmalah Gralind. Berperan sebagai Ainun kecil saat usianya masih 11 tahun, Basmalah Gralind akan menginjak usia 15 tahun pada November 2023 mendatang. (Liputan6.com/IG/@basmalahku)
Berkat film Habibie & Ainun 3, Basmalah Gralind masuk nominasi Indonesia Movie Actors Awards kategori Pemeran Anak-Anak Terbaik tahun 2019. Nominasi tersebut merupakan nominasi pertama Gralind sejak pertama kali terjun ke industri hiburan tahun 2011. Meski tidak sabet penghargaan, namun masuk nominasi tentunya sudah menjadi pencapaian yang baik di usianya yang masih sangat muda. (Liputan6.com/IG/@basmalahku)
Memulai karier di usia belia dan sering membintangi film dan sinetron populer, tentunya banyak yang sudah mengenal mantan artis cilik dengan nama lengkap Basmalah Nigista Saba Ebalent Gralind ini. Selain jadi pemeran dalam film dan sinetron, Basmalah Gralind juga pernah menjadi menjadi model video klip. Mencoba banyak hal baru tentunya semakin mengasah kemampuannya dalam berakting. (Liputan6.com/IG/@basmalahku)
Beranjak remaja, Basmalah Gralind semakin memesona. Tak banyak yang tahu, ternyata bintang sinetron Dari Jendela SMP ini pernah menjadi bintang iklan di awal kariernya dulu. Melalui laman Instagramnya, artis yang akrab disapa Mala beberapa kali unggah potongan video saat ia menjadi bintang iklan. Netizen pun bubuhkan komentar tak sadar jika artis cilik tersebut adalah Basmalah Gralind. (Liputan6.com/IG/@basmalahku)