Prabowo Duduk di Sebelah Mardiono, Sandiaga Tetap Istiqomah dengan Kerjasama Politik PPP-PDIP

Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto duduk bersebelahan dengan Plt Ketum PPP Mardiono saat upacara detik-detik proklamasi di Istana Merdeka, Jakarta.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 18 Agu 2023, 02:06 WIB
Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno (Muhammad Genantan Saputra/Merdeka.com)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto duduk bersebelahan dengan Plt Ketum PPP Mardiono saat upacara detik-detik proklamasi di Istana Merdeka, Jakarta.

Melihat hal itu, Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno meyakini bahwa peta politik koalisi Pilpres 2024 saat ini termasuk PDIP-PPP tidak berubah.

"WA WA-an sama Pak Mardiono beliau duduknya dekat-dekatan Pak Prabowo. Kita istiqomah dengan kerja sama politik yang sudah kita jalin," kata Sandiaga Uno di halaman Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Kamis (17/8).

Sandi pun disinggung mengenai rencana lain PPP jika dirinya tidak jadikan cawapres. Dia justru malah menjawab sedang memikirkan programnya jika dipilih menjadi cawapres.

"Saya istiqomah, 1 plan saja sebagai ketua bapilu nasional untuk memenangkan pilpres, pileg dan pilkada 2020," ungkapnya.

"Saya justru sekarang lagi memikirkan gimana kalau dipilih," tambah Menparekraf ini.

Menurutnya, posisi duduk Mardiono dan Prabowo yang bersebelahan hanya kebetulan saja. Sandi pun menilai bahwa situasi politik sekarang menjadi menarik dan dinamis.

"Kebetulan saja. Tapi menjadi menarik karena politik kita sangat dinamis dan politik kita sangat saling menghormati," katanya.

Sandiaga meyakini, koalisinya berada di jalur yang benar karena menawarkan satu gagasan ekonomi. Diantaranya menjaga kestabilan harga dan membuka lapangan kerja.

"Saya semakin yakin bahwa kita ada di trek yang tepat menawarkan satu gagasan ekonomi akan membuka lapangan kerja dan juga menjaga kestabilan harga. Pekerjaan mudah bersama PPP Insya Allah hidup berkah," pungkasnya.


Momen Menarik

Ada momen menarik saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama para menteri dan kepala lembaga tinggi negara mengikuti acara detik detik proklamasi HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8). Pada momen ini, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mendapat sorak sorai dari masyarakat yang hadir.

Hal itu terjadi ketika kamera menyoroti para pejabat dan tamu undangan yang hadir sesaat sebelum upacara dimulai. Wajah pun masuk dalam layar besar di lapangan upacara.

Saat muka Prabowo tersorot, masyarakat yahg hadir langsung bersorak sorai. Ketua Umum Gerindra itu terlihat memakai peci dan kaca mata hitam.

Prabowo berada di tengah, duduk diapit oleh Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar dan Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono.

Saat sorotan pertama, ekspresi Prabowo tampak biasa saja sambil melihat suasana upacara. Setelah sorotan kedua, ia terlihat dibisiki Cak Imin bahwa wajahnya tertangkap kamera.

Mantan Danjen Kopassus itu pun langsung memberi salam hormat. Teriakan masyarakat pun semakin heboh melihat dirinya.

Tak lama setelah Prabowo, wajah Menteri Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan juga tertangkap kamera. Masyarakat lalu bersorak-sorai melihat Luhut.

Sejumlah hiburan seni ditampilkan dalam upacara detik-detik proklamasi ini. Salah satu yang tampil adalah penyanyi Putri Ariani dan Kahitna.

Sumber: Muhammad Genantan Saputra/Merdeka.com

Infografis Sandiaga Uno Resmi Bergabung ke PPP. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya