Liputan6.com, Jakarta - Gaya hidup seimbang tengah digalakkan oleh banyak pihak di sektor teknologi, misalnya Apple hingga Meta.
Meta melalui aplikasi Instagram atau Facebook misalnya, menghadirkan fitur pembatasan waktu main aplikasi agar pengguna tak terlalu berada di dalam aplikasi hingga jadi kecanduan.
Advertisement
Faktanya, selain para pekerja di berbagai sektor, gaya hidup study-life balance juga diperlukan siswa guna memastikan kehidupan sosialnya tetap aktif. Baik itu untuk kegiatan pribadi serta hubungan dengan keluarga dan teman-teman.
Secara psikologis, study-life balance sendiri diyakini mampu menjaga kesejahteraan emosional dan mental anak-anak.
Namun tidak seperti aplikasi media sosial yang menerapkan batasan waktu akses, startup pembesut aplikasi edukasi berbasis teknologi Kelas Pintar menghadirkan inovasi berupa antarmuka dan fitur baru.
Head of Marketing Communications Kelas Pintar Ellenduani Aprilia, mengatakan, tugas penyedia solusi berbasis teknologi seperti aplikasi belajar Kelas Pintar adalah membantu siswa belajar secara efektif dan efisien. Dengan begitu, bisa meminimalisasi kelelahan karena terlalu banyak belajar.
"Salah satu inovasi Kelas Pintar untuk mendukung study-life balance adalah dengan menghadirkan antarmuka baru yang dirancang untuk membuat proses belajar lebih mudah dan menyenangkan," kata perempuan yang karib disapa Duan dalam diskusi bersama media di Jakarta, Rabu (23/8/2023).
Lewat pembaruan antarmuka ini, aplikasi Kelas Pintar berupaya membuat proses pembelajaran di aplikasi menjadi lebih efektif dan efisien, baik secara upaya maupun waktu.
Belajar Fun di Kelas Pintar dengan Reward Point System
Selain itu, Kelas Pintar juga berupaya untuk membawa "kesenangan" saat melakukan aktivitas belajar di Kelas Pintar.
Untuk menghadirkan kesenangan saat berada di aplikasi, Kelas Pintar merilis fitur Point System. Hal ini ditujukan untuk mendekatkan siswa pada impian yang ingin dicapai melalui perjalanan akademis yang lancar tanpa hambatan.
Point system adalah bentuk apresiasi Kelas Pintar kepada para siswa yang melakukan perjalanan akademisnya dengan Kelas Pintar. Para siswa akan mendapatkan poin untuk setiap aktivitas yang mereka lakukan.
Selanjutnya, poin tersebut akan terlihat di leaderboard, di mana siswa yang berada di posisi tertinggi pada setiap bulannya akan mendapatkan hadiah untuk mengeksplorasi potensinya.
Adapun hadiah yang dimaksud beragam, mulai dari yang sesuai hobinya, cita-citanya, hingga pengalaman hidup.
"Jadi, jika ada siswa yang bermimpi jadi YouTuber, gamers, beauty blogger, dan sebagainya bisa terfasilitasi oleh Kelas Pintar. Sementara puncaknya adalah paket liburan gratis di penghujung tahun ajaran," kata Duan.
Advertisement
Pentingnya Study-Life Balance
Bicara tentang gaya hidup study-life balance, Psikolog Pendidikan sekaligus Konselor Anak dan Remaja Caesilia Ika W menyebut, anak-anak yang mengalami tekanan berlebihan dalam belajar tanpa cukup waktu untuk istirahat dan bermain mungkin mengalami kelelahan fisik dan mental.
"Keseimbangan yang buruk itu bisa berdampak pada stres, kecemasan hingga penurunan dalam motivasi belajar," kata Caesilia dalam diskusi mengenai kampanye gaya hidup study-life balance oleh startup edutech Kelas Pintar.
Memandang pentingnya study-life balance, startup Kelas Pintar pun berupaya mendukung anak bisa belajar dengan efektif dan efisien, tak habisan seluruh waktunya hanya untuk belajar.