Liputan6.com, Jakarta Setelah anaknya ditantang tes DNA ulang, Meiske ibunda Denny Sumargo mengklarifikasi sembari menjabarkan sejumlah dugaan mengapa ini bisa terjadi. Sekadar cari sensasi, uang, atau punya motivasi lain?
“Kalau saya punya pikiran, dia itu maunya diakui tapi kalau Denny pada saat di bawah, maksudnya kere, apakah dia masih mau diakui? Dia mau cari?” ungkap Meiske terkait motivasi DJ Verny Hasan mengajak tes DNA ulang.
Advertisement
Dugaan lain, jangan-jangan ini salah satu siasat pihak seberang untuk membuka jalan agar si kecil bisa masuk ke dunia showbiz. Namun dugaan tinggal dugaan. Mertua Olivia Allan ogah menelisik lebih jauh.
“Dia mau diakui. Apa mungkin ya, kita enggak tahu, ini cuma mungkin. Kita tidak menuduh. Apa supaya anaknya dia mau kasih masuk ke (dunia showbiz) begini, kita enggak tahu,” katanya mengakui putri DJ Verny Hasan memang cantik.
Padahal Anaknya Cantik
Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Intens Investigasi, Meiske menyayangkan tindakan DJ Verny Hasan bikin heboh dengan tantangan tes DNA ulang. Daripada bikin sensasi, lebih baik fokus mendidik anak.
“Karena anaknya cantik, tapi salah. Anak cantik, kita harus mendidik yang baik terutama dia punya kejiwaan. Kalau satu orangtua mencontohi yang tidak baik, bakalan anak ini tidak baik juga hidupnya. Anak perempuan. Sayang,” Meiske mengulas.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Agak Santai soal Tes DNA Ulang
Denny Sumargo, Olivia Allan, dan Meiske mengaku lebih santai ketika DJ Verny Hasan menabuh genderang perang tes DNA ulang. Pasalnya, hasilnya sudah diketahui. Apalagi, hasil tes dirilis Lembaga Eijkman RSCM Jakarta.
Meiske dan Denny Sumargo menyebut, Lembaga Eijkman RSCM Jakarta sebagai rujukan sangat kredibel. “Kalau ini kita agak santai karena masalahnya sudah tes DNA. Sudah tahu hasilnya,” Meiske memaparkan.
Olivia Allan Sudah Tahu
Olivia Allan pun telah mengetahui duduk perkara putri DJ Verny Hasan termasuk hasil tes DNA Lembaga Eijkman RSCM Jakarta yang menyebut tingkat kecocokan anak tersebut dengan Denny Sumargo adalah nol persen.
“Jadi rasa bagaimana, tidak. Mama tetap happy saja karena sudah selesai. Cuma apa yang di cari? Kalau Cik Oliv sudah tahu, dulu kan sudah diceritakan,” ia mengakhiri.
Advertisement