Son Ye Jin kembali memamerkan kemesraannya bersama sang suami di media sosial. Meski tak memperlihatkan kebersamaannya dalam foto namun, ia mengungkapkan berbagai momen kegiatan yang dilalui bersama. (Liputan6.com/IG/@yejinhand)
Keduanya baru-baru ini kembali bermain golf bersama dalam akun Instagram milik Ye Jin. Bahkan, sang suami, Hyun Bin disebut-sebut mengambil semua foto sang istri. (Liputan6.com/IG/@yejinhand)
Ibu satu anak ini bahkan menyebutkan jika foto-foto terbarunya tampak semakin baik. Ia juga memuji kemampuan fotografi Hyun Bin yang meningkat dalam unggahan terbarunya. (Liputan6.com/IG/@yejinhand)
Pasalnya, dalam unggahan sebelumnya, Ye Jin sempat melayangkan protes atas hasil foto yang diambil Hyun Bin. Hasil foto yang didapatkan bukan fokus pada dirinya, tapi justru pada kart golf. (Liputan6.com/IG/@yejinhand)