Aldila Sutjiadi Lolos ke Babak Kedua US Open 2023, Turun di Ganda Putri Bersama Miyu Kato

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi sukses melaju ke babak kedua Grand Slam US Open 2023 setelah mengalahkan Ekaterina Alexandrova (Rusia)/Aliaksandra Sasnovich (Belarus).

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 31 Agu 2023, 14:41 WIB
Aldila/Kato berhasil mengalahkan Fernandez/Mattek-Sands dalam laga selama 29 menit yang berakhir dengan skor 1-6, 7-5 (10-4). (AFP/David Roland)

Liputan6.com, Jakarta - Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi sukses melaju ke babak kedua Grand Slam US Open 2023 setelah mengalahkan Ekaterina Alexandrova (Rusia)/Aliaksandra Sasnovich (Belarus) di babak pertama turnamen tersebut, Rabu (30/8).

Aldila turun di nomor ganda putri berpasangan dengan Miyu Kato dari Jepang, dikutip dari laman Antara News, Kamis (31/8/2023).

Aldila/Kato yang merupakan unggulan ke-15 di turnamen yang digelar di Billie Jean King National Tennis Center New York itu menang straight game 7-5, 6-3 dalam waktu 78 menit.

Lolos ke babak kedua merupakan pengulangan prestasi yang sama pada tahun lalu bagi Aldila/Kato di US Open. Di edisi tahun lalu, mereka mengalahkan Latisha Chan/Samantha Stosur.

Tak hanya itu, ini juga merupakan keempat kalinya Aldila/Kato lolos babak pertama Grand Slam untuk sektor ganda putri. Mereka sebelumnya juga berhasil di Australian Open, French Open, dan Wimbledon.

Pencapaian ini menyamai rekor petenis legendaris Indonesia, Yayuk Basuki, yang juga memenangkan babak pertama di empat Grand Slam pada tahun yang sama. Yayuk tercatat tak pernah kalah di babak pertama ganda putri selama tiga tahun beruntun, yakni pada 1996, 1997, dan 1998.

 


Partai Selanjutnya

Petenis tunggal putri Indonesia, Aldila Sutjiadi saat tampil menghadapi Thailand pada laga final nomor beregu putri cabor tenis SEA Games 2023 di Morodok Techo Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (9/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Dengan kemenangan ini, Aldila/Kato akan menghadapi pemenang pertandingan antara wakil tuan rumah Emma Navarro/Peyton Stearns melawan Heather Watson (Inggris)/Anna Danilina (Kazakhstan).

Tak hanya turun di sektor ganda putri, Aldila juga akan mengikuti kompetisi di nomor ganda campuran US Open 2023 bersama Rohan Bopanna (India), setelah sebelumnya berduet dengan Matwe Middelkoop (Belanda) di Wimbledon dan French Open 2023.

Rohan Bopanna/Aldila Sutjiadi akan menjalani laga babak pertama dengan menghadapi Andreas Mies (Jerman)/Vera Zvonareva (Rusia) pada Kamis (31/8) WIB.

Sang ratu lapangan tenis, Maria Sharapova tersandung kasus doping

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya