Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini sebuah studi menemukan bahwa tertawa berdampak baik untuk kesehatan jantung. Dilansir dari New York Post, Kamis, 31 Agustus 2023, dengan tertawa sudah cukup untuk memperluas jaringan jantung dan meningkatkan aliran oksigen ke seluruh tubuh, sehingga melatih jantung yang melemah, menurut sebuah studi baru.
Para ilmuwan di Brasil mulai membuktikan bahwa terapi tertawa dapat meningkatkan kesehatan jantung dan meringankan gejala penyakit jantung. "Studi kami menemukan bahwa terapi tertawa meningkatkan kapasitas fungsional sistem kardiovaskular," kata Marco Saffi, profesor dari Rumah Sakit de Clínicas de Porto Alegre di Brasil, kepada i.
Advertisement
"Terapi tawa dapat diterapkan di institusi dan sistem kesehatan seperti NHS (Sistem Kesehatan Nasional Inggris) untuk pasien yang berisiko mengalami masalah jantung," tambahnya. Penelitian ini dipresentasikan pada pertemuan tahunan European Society of Cardiology di Amsterdam, yang merupakan konferensi jantung terbesar di dunia.
Para peneliti mengamati 26 orang dewasa, dengan usia rata-rata 64 tahun, yang sebelumnya telah didiagnosis menderita penyakit arteri koroner. Pada masa penelitian, setiap minggu selama tiga bulan, separuh dari kelompok tersebut akan menonton program komedi.
Separuh orang lainnya menonton film dokumenter serius dengan topik-topik tentang hutan hujan Amazon atau politik. Hasil studi menunjukkan bahwa kelompok yang menonton film komedi mengalami peningkatan 10 persen dalam jumlah oksigen yang dapat dipompa jantung ke dalam tubuh serta peningkatan kemampuan arteri untuk melebar.
Hasil Penelitian
Hasil dari tes darah pada peserta penelitian juga mendeteksi adanya penurunan yang signifikan pada biomarker inflamasi. Hal tersebut dapat menunjukkan apakah seseorang berisiko terkena serangan jantung atau stroke dan menunjukkan berapa banyak plak yang menumpuk di pembuluh darah.
"Saat pasien penyakit jantung koroner tiba di rumah sakit, mereka memiliki banyak biomarker inflamasi," kata Saffi. "Peradangan adalah bagian besar dari proses aterosklerosis ketika plak menumpuk di arteri."
Dipercaya bahwa tertawa mempunyai efek ini karena melepaskan endorfin. Ini adalah senyawa kimia yang dibutuhkan untuk menjaga tekanan darah yang sehat dan mengurangi ketegangan pada jantung dengan menjaga hormon stres tetap rendah.
"Studi ini menemukan bahwa terapi tertawa adalah intervensi baik yang dapat membantu mengurangi peradangan dan menurunkan risiko serangan jantung dan stroke," kata Saffi.
Ia berpendapat bahwa terapi tertawa dapat mengurangi ketergantungan pada obat-obatan. Saffi mencatat bahwa hasil ini tidak hanya berasal dari program TV saja, tetapi juga bisa berasal dari acara komedi langsung atau malam yang menyenangkan bersama teman dan keluarga.
Advertisement
Manfaat Tertawa
Selain itu, penelitian lainnya juga menunjukan manfaat tertawa bagi kesehatan jantung. Dilansir dari kanal Health Liputan6.com, Kamis, 31 Agustus 2023, jika Anda sudah lama tidak tertawa, inilah saatnya bagi Anda untuk tertawa demi kesehatan jantung dan kesejahteraan Anda secara keseluruhan.
Sebab, ketika anda tertawa, hati anda akan mengucapkan terima kasih dan berjanji untuk menjadi sehat. Berikut adalah beberapa manfaat tertawa untuk kesehatan jantung:
1. Tertawa mengurangi risiko penyakit jantung
Tertawa baik untuk sistem jantung dan fungsinya karena mencegah perkembangan kolesterol, lemak, dan penumpukan zat lainnya. Tertawa merilekskan tubuh dan mengatur tekanan darah dan aliran darah. Ketika Anda tertawa, aliran darah meningkat dan tekanan darah naik; tetapi ketika Anda berhenti tertawa, tekanan darah turun kembali. Efek relaksasi inilah yang membantu menurunkan tekanan darah.
2. Meningkatkan fungsi pembuluh darah
Tertawa membantu endotelium untuk memperluas dan meningkatkan aliran darah. Orang yang memiliki endotelium sehat memiliki kemungkinan lebih rendah untuk terkena aterosklerosis, yaitu menumpuknya lemak, kolesterol, dan zat lain di dalam di di dinding arteri yang menyumbat aliran darah. Selain itu juga menurunkan risiko penyakit jantung lainnya.
Manfaaat Tertawa
3. Meningkatkan kadar kolesterol baik
Sebagian besar masalah jantung terjadi karena kelebihan jumlah kolesterol jahat (LDL), tetapi tawa memiliki efek positif pada kolesterol. Tawa meningkatkan level kolesterol baik (HDL) dalam aliran darah dan mendorong kembali LDL ke hati.
4. Mengurangi hormon stres
Stres adalah salah satu penyebab utama penyakit jantung. Stres membatasi arteri dan mengurangi aliran darah yang melalui jantung dan tubuh. Tapi, solusinya terletak pada tawa indah Anda. Jadi, tersenyumlah dan tertawalah sekarang.
Tawa yang baik meningkatkan sirkulasi darah dan merilekskan otot-otot. Tawa juga mengurangi gejala stres dan penyakit jantung lainnya.
Artikel ini bertujuan menyadarkan Anda bahwa tawa ternyata tak hanya menyenangkan, tetapi juga membawa berbagai manfaat bagi tubuh kita. Tawa membawa dampak baik untuk kesehatan jantung serta dapat menurunkan hormon stres. Hati Anda juga bahagia saat Anda bahagia. Oleh karena itu, ingatlah selalu untuk tertawa dan bahagia meskipun hanya karena hal-hal kecil.
Advertisement